KPU Mukomuko Resmi Luncurkan Desain Surat Suara Pilkada 2024, Siap Distribusi ke 327 TPS

Anggota Komisioner KPU Mukomuko, Deni Setiabudi, SH-Endi/Bengkuluekspress-

Harianbengkuluekspress.id – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Mukomuko resmi meluncurkan desain surat suara untuk Pilkada serentak 2024, menandai kesiapan penyelenggaraan pesta demokrasi lokal di daerah ini. 

Dengan persetujuan dari masing-masing pasangan calon, KPU Mukomuko memastikan desain surat suara sudah final dan siap dicetak untuk mendukung kelancaran pemilihan kepala daerah yang akan datang.

Deni Setiabudi, SH, anggota komisioner KPU Mukomuko menyampaikan bahwa desain surat suara yang disetujui menampilkan foto resmi para pasangan calon dengan ciri khas masing-masing, menggambarkan identitas yang mereka bawa dalam kontestasi politik ini. 

BACA JUGA:Visi Misi Paslon Harus Yakinkan Masyarakat, Begini Caranya

BACA JUGA: Pilkada 2024, Pegawai Honorer Diingatkan Jaga Netralitas, Ini Pesan Bawaslu Mukomuko

Pasangan calon nomor urut 1, Renjes dan Rismanaji, serta pasangan nomor urut 2, Huda-Rahmadi, tampil dalam balutan jas hitam klasik, memberikan kesan elegan dan profesional. 

Sementara pasangan nomor urut 3, Sapuan-Wasri, menawarkan tampilan berbeda dengan Sapuan mengenakan pakaian muslim dan selempang sarung, sedangkan Wasri tampil anggun dengan kebaya dan jilbab.

Untuk pasangan nomor urut 4, Edwar-Ruslan, kembali dengan tampilan formal berjas hitam.

"Kami ingin memastikan setiap pasangan calon tampil sesuai dengan identitas dan citra yang ingin mereka sampaikan kepada masyarakat. Desain gambar sudah disepakati, dan proses pencetakan segera dilanjutkan tanpa kendala,"ujar Deni.

Sebanyak 139.976 lembar surat suara akan dicetak, sesuai dengan jumlah daftar pemilih tetap (DPT), ditambah 2 persen cadangan untuk antisipasi jika diperlukan. 

Tidak hanya itu, KPU Mukomuko juga memberikan perhatian khusus bagi pemilih tunanetra dengan menyediakan 327 alat bantu pemilih, yang akan ditempatkan di masing-masing Tempat Pemungutan Suara (TPS). 

"Kami telah memastikan setiap TPS di 148 desa dan 3 kelurahan akan memiliki alat bantu pemilih tunanetra, sehingga seluruh masyarakat Mukomuko bisa menggunakan hak pilihnya tanpa kendala,"tambah Deni.

Rencana distribusi surat suara juga telah disusun secara rinci. Setelah selesai dicetak, surat suara akan langsung dilipat dan didistribusikan ke 327 TPS yang telah disiapkan. 

Deni, menegaskan bahwa setiap tahapan proses Pilkada, mulai dari pencetakan hingga distribusi, akan dipantau secara ketat agar tidak terjadi hambatan.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan