Biddokes Polda Bengkulu Gelar Jumat Sehat di Bengkulu Utara, Ini Lokasinya
Pelaksanaan giat Jumat Sehat yang digelar Biddokes Polda Bengkulu di manfaatkan oleh masyarakat di Desa Rama Agung, Jumat 6 Desember 2024.-Aprizal/Bengkuluekspress-
Harianbengkuluekspress.id - Dalam rangka memastikan masyarakat di pedesaan juga mendapatkan pelayanan kesehatan dengan baik.
Bidang kedokteran dan kesehatan (Biddokes) Polda Bengkulu dengan Polres Bengkulu Utara (BU), pada Jumat pagi 6 Desember 2024 menggelar giat bakti kesehatan (Jumat Sehat).
Kegiatan tersebut dipusatkan di salah satu Pura yang berada di Desa Rama Agung Kecamatan Arga Makmur Kabupaten BU dan kegiatan tersebut disambut antusias oleh masyarakat.
BACA JUGA: Kades Genting Perangkap Meninggal Dunia, Ini Pemicunya
BACA JUGA: Daun Sambiloto, Ini Khasiatnya Bagi Kesehatan
Dalam kesempatan tersebut, Kabiddokes Polda Bengkulu, Kombes Pol dr I Komang Tresna menyampaikan, bahwa kegiatan ini bukan hanya giat bakti, akan tetapi juga merupakan wujud komitmen Polda Bengkulu dalam mendukung program pemerintah,
Khususnya dalam memberikan dan memastikan masyarakat di pedesaan juga mendapatkan pelayanan kesehatan dengan baik.
"Kegiatan ini bukan hanya sekedar giat bakti, namun juga sebagai wujud kita (Polda Bengkulu) dalam upaya memberikan dan memastikan masyarakat di pedesaan mendpatkan kesehatan yang baik,"ujarnya.
Ditambahkannya, bahwa kegiatan ini juga merukan program unggulan dari Biddokes Polda Bengkulu dan amanat undang undang,
Hal itu sebagai upaya memberikan kontribusi kepada masyarakat untuk meningkatkan pelayanan dan kesejahteraan kesehatan. Untuk pelaksanaannya dapat dilakukan di Masjid, Gereja, Panti Asuhan maupun di sekolah.
"Giat ini merupakan program unggulan kita, sebagai upaya memberikan kontribusi kepada masyarakat di bidang kesehatan. Pelaksanaannya sendiri kita lakukan di tempat ibadah, panti asuhan maupun di sekolah,"terangnya.
Dirinya juga mengucapkan terima kasih kepada pihak jajaran Polres BU, yang telah mensupport kegiatan ini. Sehingga antusias masyarakat pun tinggi dengan adanya giat tersebut.
"Kami mengucapkan terima kasih kepada pihak Porles BU, sehingga kegiatan ini berjalan dengan baik dan animo masyarakat pun cukup antusias dengan adanya giat ini,"tukasnya.
Sementara itu, Kapolres BU AKBP Lambe Patabang Birana SIK MH, mengucapkan terima kasih kepada pihak Biddokes Polda Bengkulu yang telah melakukan program giat bakti kesehatan di Desa Rama Agung.