Dewan Terpilih Dilantik Tanggal Ini

Kamis 08 Aug 2024 - 20:39 WIB
Reporter : doni
Editor : Novriyanto

harianbengkuluekspress.id  - Jika tidak ada perubahan lagi, 25 anggota DPRD Kabupaten Kepahiang periode 2024 - 2029 akan dilantik 24 Agustus mendatang. KPU Kabupaten Kepahiang selaku penyelenggara  Pemilu lalu  sudah mengajukan jadwal pelantikan wakil rakyat terpilih kepada Gubernur Bengkulu. 

"Pengajuan pelantikan dewan terpilih sudah disampaikan kepada Gubernur melalui Bupati Kepahiang," ungkap Ketua KPU Kabupaten Kepahiang Ikrok SPd, Kamis 7 Agustus 2024. 

Selanjutnya ujar Ikrok, proses pelantikan menunggu keputusan dari Gubernur yang menentukan waktu pelaksanaan pelantikan sesuai dengan mekanisme hukum atau regulasi yang ada. Karena secara tahapan 25 dewan terpilih yang sudah ditetapkan dalam pleno KPU Kepahiang beberapa waktu lalu telah dapat dikukuhkan. 

"Secara administrasi sudah tidak ada masalah, semuanya sudah melengkapi ketentuan untuk dilantik menjadi wakil rakyat," sebut Ikrok. 

BACA JUGA:Ingatkan Warga Belum Pasang Bendera

BACA JUGA:305 Unit PJU Terpasang Tahun Ini, Kepala Dinas PUPR Kota Bengkulu Jelaskan di Sini Lokasinya

Ia menjelaskan, terkait dengan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negera (LHKPN) kepada Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), 25 dewan terpilih yang berasal dari 8  parpolnya di Kabupaten Kepahiang sudah menyelesaikannya. 

"Sudah semua, tinggal pelantikan. Menurut jadwal 24 Agustus 2024," tuturnya. 

Sebelumnya 25 anggota DPRD Kabupaten Kepahiang terpilih terdiri dari 11 wajah lama yang sudah menjadi diperiode 2019 - 2024 lalu. Sedangkan 14 lainnya merupakan pendatang baru yang berhasil menarik hati rakyat dalam Pemilu 14 Februari 2024 lalu. 

Adapun 25 nama anggota DPRD Kepahiang terpilih periode 2024-2029 berdasarkan hasil penetapan KPU Kepahiang 

Partai Perindo, Igor Gregory Deyefiandro, Fahri Zioloveza, M Nopriandi, Firdaus, R Chandra A. Partai Nasdem Agustinus Duncik, Anudin, Rajib Govinda, Erwin Agustinus, Bambang Asnadi. Partai Golkar Hendry, Padila Sandi, Jalaludin, Ansori M, Andrian Defandra.  PDI Perjuangan, Yoga Zulkarnain, Putrado Herliansyah, Eko Susilo. Partai Gerindra Nendi Sepriadi, Candra, Eko Guntoro. Partai Demokrat, Taswin Nata Diningrat, A Haris. PKS Franco Escobar dan PKB  Dwi Pratiwi NS. (doni)

 

Kategori :