PT Pelni Buka Lowongan Kerja Untuk Posisi Ini, Berikut Link dan Syaratnya

Minggu 22 Sep 2024 - 20:48 WIB
Reporter : Endang

Harianbengkuluekspress.id- Ini kabar baik bagi para pencari kerja, pasalnya saat ini PT Pelayaran Nasional Indonesia (Persero) atau PT Pelni membuka lowongan kerja untuk dua posisi. 

PT Pelni sedang membuka lowongan untuk posisi pengawas madya ISPS dan ISM Code. Bidang tugas ini  akan bertugas sebagai 

pelaksanaan, penelaahan, pengendalian dan pelaporan pengelolaan kegiatan pengawasan keselamatan operasional pelayaran, pengawasan pemenuhan persyaratan sertifikasi pengamanan kapal-kapal perusahaan. 

Pengawasan aspek teknis dari fasilitas dan peralatan nautika, teknika, serta pengawakan kapal berbasis ketentuan IMO tentang ISPS & ISM Code.

Diketahui, PT Pelni merupakan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang bergerak di bidang pelayaran dan logistik maritim. Perusahaan ini didirikan pada tanggal 28 April 1952 sesuai dengan Surat Keputusan Menteri Perhubungan No. M2/1/2 .

Saat ini, PT Pelni mengoperasikan armada kapal penumpang, kapal ferry cepat, hingga kapal barang dengan rute perjalanan domestik.

Berdasarkan laman resmi perusahaan, armada PT Pelni menjangkau lebih dari 94 pelabuhan di seluruh pelosok Indonesia.

BACA JUGA:1,7 Tahun Dirawat Di RS Arab Saudi, Jemaah Umrah Asal Daerah Ini Pulangkan Ke Tanah Air

BACA JUGA:Mobil Listrik Hyundai Creta Electric Vehicle Segera Meluncur, Segini Perkiraan Harganya

BUMN ini tidak hanya menyediakan layanan transportasi laut. Mendukung program tol laut pemerintah, saat ini PT Pelni mengoperasikan 8 kapal tol laut yang melayani angkutan atau muatan container berupa bahan pokok hingga bahan bangunan untuk infrastruktur.

Anda berminat? Anda dapat bergabung dengan cara melakukan pendaftaran yang dibuka hingga 25 September 2024, dengan melakukan registrasi  melalui laman https://rekrutmen.pelni.co.id. Dan tidak dipungut biaya sama sekali. Mereka yang akan diterima akan menjadi pegawai kontrak. 

Berikut kualifikasi yang harus dipenuhi 

- Usia maksimal 40 tahun.

- Pendidikan ANT II / ATT II, Lulusan Sarjana (S1) dari bidang Teknik Perkapalan,

- Keselamatan atau bidang sejenisnya.

Kategori :