Berikan Kemudahan, Ditjen GTK Kemdikbud Buka Layanan Bantuan Pada Seleksi ASN PPPK Guru 2024

Selasa 01 Oct 2024 - 14:54 WIB
Reporter : Endang
Editor : Endang S

Harianbengkuluekspress.id-Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan (Ditjen GTK) Kementerian Pendidikan, Kebudayaan Riset dan Teknologi berkomitmen untuk mendukung seleksi Aparatur Sipil Negara Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (ASN PPPK). 

Kali ini, Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan (Ditjen GTK), bekerja sama dengan berbagai lintas kementerian dan lembaga untuk membantu menyempurnakan pelaksanaan seleksi calon guru ASN P3K terutama memberikan rekomendasi formasi sesuai kebutuhan guru di Indonesia kepada KemenPAN-RB. 

Ia menyampaikan pentingnya rapat koordinasi untuk menguatkan kerja sama antara lembaga daerah penyelenggara seleksi dan dalam menampingi guru-guru yang akan mengikuti seleksi ASN PPPK Guru 2024. 

" Ditjen GTK terus aktif mendukung terselenggaranya seleksi ASN PPPK guru 2024, diantaranyta dengan memberikan rekomendasi formasi sesuai kebutuhan guru di Indonesia kepada Kemen PAN-RB. Hal ini juga merupakan komitmen kami untuk mendukung terwujudnya guru Indonesia yang sejahtera," ungkap Sekretaris Ditjen GTK Kemdikbud, Temu Ismail dikutip dari instagram resmi @ditjen.gtk.Kemdikbud. 

BACA JUGA:Seleksi ASN PPPK Guru Dibuka Dua Tahap, Kemdikbud Berikan Pendampingan

BACA JUGA:Kucing Gunung Andes Terancam Punah, Populasi di Alam Liar Kurang dari 1.500 Ekor, Begini Ciri-cirinya

Perlu diketahui, sebagai bentuk dukungan seleksi bagi para calon peserta, Kemendikbudristek telah meluncurkan berbagai platform pembelajaran guru, seperti Guru Belajar dan Berbagi. 

Ditjen GTK Kemdikbudristek juga  melakukan pendampingan seleksi ASN PPPK guru 2024. Mereka yang mengalami kendala dapat membuka portal resmi https://gurupppk.kemdikbud.go.id atau pusat bantuan https://gurupppk.kemdikbud.go.id/contact/

Selanjutnya, pendaftaran ASN PPPK Guru dibagi dalam dua tahap, tahap I dibuka mulai 1-2- Oktober 2024  untuk  mereka yang masuk dalam kategori : 1) kategori Prioritas, 2) guru eks tenaga honorer kategori II ( Eks THK II), 3) Guru non-SN di Instansi daerah baik terdaftar pada database BKN dan terdata aktif di Dapodik serta terdata aktif di Dapodik. 

Dan Pendaftaran tahap II, dibuka mulai 17 November -31 Desember untuk kriteria  Guru Non ASN yang terdata aktif di Dapodik sebagai guru  di sekolah negeri pada instansi yang sama paling sedikit 2 tahun atau 4 semester secra terus menerus. 

Lulusan PPG yang terdaftar pada pangkalan data kelulusan PPG di Kemendikbudristek RI dan tidak masuk kriteria pelamar 1,2 dan 3.

Sebelum mendaftar  harus mempersiapkan dokumen Sebagai Berikut: 

1. Memastikan NIK tervalidasi Dukcapil pada laman daftar-sscasn.bkn.go.id/akun

2. Bagi guru yang terdaftar aktif di Data pokok pendidik (Dapodik), pastikan NIK telah tervalidasi Dukcapil melalui laman vervalptk.data.kemdikbud.go.id

3. ijazah S-1 atau D/IV telah tervalidais melalui laman info.gtk.kemdikbud.go.id. (**) 

Kategori :