Dalam wawancara singkat, Sultan mengungkapkan komitmennya untuk memperjuangkan pembangunan Bengkulu sebagai prioritas di tingkat nasional.
"Saya telah bertemu dengan Presiden Prabowo Subianto, dan kami sepakat untuk bersinergi dalam pembangunan nasional. DPD RI akan selalu mendukung program-program pemerintah, dan saya pastikan bahwa pembangunan di Bengkulu akan menjadi salah satu prioritas," tegas Sultan.
Menurut Sultan, Presiden terpilih sekaligus Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto mengaku tidak memiliki kepentingan apa pun selain berbuat yang terbaik untuk bangsa.
Prabowo juga memberikan pesan khusus, yakni soal persatuan dan kekompakan membangun bangsa.
"Strong point yang Bapak Prabowo sampaikan bahwa kita harus bersatu, kita harus kompak, kita harus solid. Kenapa? Karena modal kekayaan terbesar kita itu adalah kekompakan kita," kata Sultan.
Mantan Wakil Gubernur Bengkulu ini menambahkan bahwa ia akan bekerja keras untuk memastikan bahwa anggaran pembangunan bagi daerah, khususnya Bengkulu, dapat terealisasi.
"Kami akan memperjuangkan anggaran dari pemerintah pusat untuk pembangunan daerah. Ini adalah tanggung jawab kami untuk membawa perubahan positif bagi masyarakat Bengkulu," tutupnya.(999)