Masih Ditemukan Proyek Siluman

Rabu 09 Oct 2024 - 21:49 WIB
Reporter : Jefrianto
Editor : Haijir

Harianbengkuluekspress.id - Sekalipun sudah di penghujung tahun 2024, pembangunan di Kabupaten Seluma terus dikebut.  Hanya saja, masih ditemukan pekerjaan siluman atau tanpa papan merek sampai detik ini. Seperti pada pekerjaan jalan Tanjung Seru - Tanjungan.

“Dari Monitoring kami, itu pekerjaan fisik yang tidak jelas. Apakah menggunakan APBD Kabupaten atau APBD provinsi atau menggunakan APBN,” tegas Sekretaris Ormas Pijar, Andre kepada wartawan.

Disampaikan, keterbukaan informasi dalam pembangunan haruslah di kedepankan. Sehingga pihak terkait khususnya PUPR jangan berupaya untuk mengelabui masyarakat dengan pembangunan yang tidak transparan.

“Kita minta PUPR bisa menindaklanjuti ini agar bisa memerintahkan kontraktor pelaksananya untuk memasang papan merek,” sampainya.

BACA JUGA:PPPK Begal Payudara Terancam Dipecat

BACA JUGA:Tekan Stunting, Kaur Gelar Audit

Terpisah, Kepala Dinas PUPR Seluma M Syaifullah menerangkan jika pada pekerjaan fisik 80 paket pekerjaan fisik inprastruktur pemerintah Kabupaten Seluma di tahun 2024 ini terus dikebut. Bahkan dari 80 paket tersebut, 10 paket pekerjaan diantaranya sudah dilakukan  Provisional Hand Over (PHO)

''Untuk papan merek fisik pekerjaan seluruh rekanan sudah di sampaikan untuk memasangnya bahkan yang di nanjungan itu sudah dua kali kita minta ke rekanan. Diutarakan Capaian seluruh pekerjaan saat ini sudah 90 persen. 10 paket pekerjaan dinataranya sudah dialkukan PHO," ujarnya.

Lanjutnya,  bahwa progres fisik pekerjaan inprastruktur tahun ini,  yang terdiri baik jalan jembatan dan perbaikan pagar makam  di tahun 2024 ini tersebar di 14 kecamatan Se - Kabupaten Seluma. Dengan total pagu anggaran sebesar 80 miliar lebih dari apbd 2024/ dana dbh sawit dan dana DAK Kementerian PUPR.

BACA JUGA:Randis Polres Kaur Diperiksa, Ini Tujuannya

"Dari 80 paket pekerjaan, saat ini menyisahkan 4 kegiatan fisik lagi yang belum dilakukan titik nol awal pembangunan.  Terdiri dari 3 kegiatan binamarga dan 1 kegiatan cipta karya perehapan pagar makam di Desa Cahaya Negeri Kecamatan Sukaraja, " ujarnya

Ditambahkanya,  sebelum bulan Desember seluruh pekerjaan sejak dilaksanakan titil nol kegiatan dipastikan tuntas.  " Optimis, sebelum bulan Desember ini semua pekerjaan sudah tuntas, " tambahnya. (Jefrianto)

Kategori :