Derta Buka Pameran Seni Rupa di Sekolah Ini

Rabu 25 Oct 2023 - 21:39 WIB
Reporter : Eko Putra
Editor : Haijir

BENGKULU, BE - Bunda Literasi Bengkulu Derta Rohidin kembali menyambangi para pelajar di Provinsi Bengkulu. Kali ini, Derta secara langsung menyaksikan event pameran seni rupa, hasil setiap siswa SMAN 3 Kota Bengkulu di halaman taman budaya Bengkulu, Rabu (25/10).

Bunda Literasi Derta Rohidin yang juga istri Gubernur Bengkulu Prof H Rohidin Mersyah itu mengatakan, karya yang ditampilkan sangat luar biasa. Hal tersebut membuktikan, bahwa para pelajar mampu mengekspresikan dirinya, melalui goresan lukisan. 

"Semuanya hasil imajinasi dan kreativitas dari anak-anak ini sangat luar biasa," terang Derta, usai membuka event pameran seni rupa.

Kreasi para siswa itu, menurut Derta bisa terus dikembangkan. Bahkan bisa dilestarikan. Sehingga menjadi sebuah prestasi membanggakan. Maka event pameran karya seni rupa itu, tidak boleh pupus.

"Kedepan dapat selalu menyelenggarakan event-event bernilai positif seperti ini lagi," bebernya. 

Derta mengatakan, event penampilan kreasi anak-anak muda itu, menjadi wadah untuk meningkatkan kreatifitas. Sehingga kegemaran itu,  dapat tersalurkan.

"Kegiatan positif seperti ini, tentu akan menghindari kegiatan negatif," ungkap Derta. 

Sementara itu,  Kepala Sekolah SMAN 3 Kota Bengkulu Syahroni menjelaskan, event pameran ini memberikan wadah bagi para siswa-siswi SMAN 3 kota Bengkulu yang memiliki bakat di bidang melukis/menggambar.

"Alhamdulilah, event seperti ini terus mendapatkan support dari Bunda Literasi," ujar Syahroni.

Kedepan, menurut Syahroni, kegiatan positif pelajar demi menumbuh kembangkan kreatifitas itu, terus ditingkatkan. Sehingga pelajar memiliki bekal, untuk masa depannya. 

"Kedepan, apa yang telah kita lakukan sekarang, akan terus ditingkatkan," tutupnya. (151)

 

Kategori :