Artinya:
"Ya Allah, ampunilah para pendengki kami karena mereka dalam kesempitan hatinya tidak kuat melihat nikmat-nikmat yang dianugerahkan pada kami, bukan pada mereka. Andai berhati lapang, mereka tentu takkan iri dengki kepada kami,".
Kebanyakan orang di dunia ini jarang mampu meniru atau mencontoh perilaku mulia seperti yang dimiliki oleh para wali Allah dan individu saleh.
BACA JUGA:Ustaz Abdul Somad Sebutkan 3 Doa Terbaik untuk Anak, Ini Waktu Mengamalkannya
BACA JUGA:Amalkan Doa Ini, Insya Allah Anak Jadi Shaleh dan Kaya Raya
Sebagian besar orang cenderung berharap hal-hal buruk terhadap orang-orang yang merasa iri dan dengki terhadap mereka. Hal ini dikemukakan oleh As-Sya'rani.
Maka dari itu, jika kita merasa bahwa seseorang iri atau dengki terhadap kita, yang seharusnya kita lakukan adalah bersyukur kepada Allah SWT atas segala karunia yang telah diberikan kepada kita.
Demikianlah amalan doa yang bisa kita amalkan bila ada yang manaruh rasa iri, dengki dan tak suka kepada kita. Semoga bermanfaat.(*)