Bangun MPP, Pemkab Mukomuko Siapkan Dana Rp 3,6 M, di Sini Lokasinya

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Mukomuko, Apriansyah.-Endi/Bengkuluekspress-

Harianbengkuluekspress.id-Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mukomuko terus berupaya meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.Salah satunya berencana membangun Mal Pelayanan Publik (MPP).

Pembangunan MPP direncanakan dilaksanakan di tahun 2024 dengan total anggaran pembangunan fisik sebesar Rp 3,6 miliar.

Rencana lokasi pembangunan Mal Pelayanan Publik ini di sebelah kantor Bapelitbang Mukomuko dan di belakan kantor PUPR Mukomuko.

“Rencananya gedung Mal Pelayanan Publik ini dibangun di sebelah kantor Bapelitbang dan di belakang Kantor PUPR Kabupaten Mukomuko,” kata Kepala Dinas  Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Mukomuko, Apriansyah.

BACA JUGA:Perpusdes Jendela Ilmu Sidodadi Ikuti Bimtek Pengembangan Perpustakaan dan TIK, Ini Harapannya

BACA JUGA:Meriahkan HUT Bhayangkara ke-78, TNI-POLRI di Mukomuko Senam Bersama

Apriansyah mengaku tahapan pembangunan MPP saat ini sedang  proses pelelangan konsultan untuk perencanaan.

“Untuk pembangunan MPP Mukomuko, saat ini masuk tahap pelelangan konsultan untuk perencanaan,” tambahnya.

Dikatakannya, target pelelangan konsultan perencanaan pembangunan Mal Pelayanan Publik ini ditargetkan pada pertegahan bulan Juli. Setelah itu, pihaknya menyiapkan pembangunan fisik MPP.

"Kita berharap pada tahun 2024 ini pembangunan Mal Pelayanan Publik ini sudah bisa dimulai," harap Apriansyah. (end)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan