Camat Kedurang Ajak Syukuri dan Isi Kemerdekaan

RENALD/BE Camat Kedurang, Inbima Kasiri SPt MLing saat memimpin upacara HUT RI ke 79, Sabtu 17 Agustus 2024.--

Harianbengkuluekspress.id - Camat Kedurang, Inbima Kasiri SPt MLing mengajak seluruh masyarakat dan pemerintahan desa (Pemdes), serta seluruh unsur lainnya untuk dapat memaknai kemerdekaan dengan penuh suka cita.

Sebab kemerdekaan yang telah dirasakan rakyat Indonesia pada umumnya dan masyarakat Kecamatan Kedurang khususnya di Kabupaten Bengkulu Selatan (BS) sudah ke-79 tahun.

Inbima menuturkan bahwa kemerdekaan Indonesia yang telah dirasakan bukanlah waktu yang sebentar.

Sehingga Inbima kembali mengingatkan kemerdekaan yang dapat dirasakan saat ini tidak terlepas dari perjuangan para pahlawan yang behasil merebut kemerdekaan dari tangan-tangan para penjajah.

BACA JUGA: 30 Paskibraka Kaur Sukses Jalankan Tugas

BACA JUGA:Setoran Cukai Capai Rp 99 Juta, Ini Keterangan Kepala Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea Cukai Bengkulu

"Pada momen hari kemerdekaan ini saya mengajak seluruh lapisan masyarakat dan unsur pemerintahan yang ada di Kecamatan Kedurang dapat mensyukuri kemerdekaan yang telah rasakan," ujar Inbima selepas menjadi pembina Upacara HUT RI ke-79 tahun di Lapangan Kantor Camat Kedurang, Desa Tanjung Alam, Sabtu 17 Agustus 2024.

Pada kesempatan itu, Inbima juga mengatakan kemerdekaan RI ke 79 tahun jangan hanya sebatas mensyukurinya semata.

Namun harus dapat diisi dengan berbagai kegiatan yang dapat membangun dan membangkitkan rasa semangat persatuan dan nasionalisme.  

"Tentunya kemerdekaan ini harus dapat diisi oleh kita dengan berbagai hal positif, baik dari pembangunan dan rasa persatuan yang semakin kuat," katanya 

BACA JUGA:KUA-PPAS 2025 Disepakati Rp 1,3 T, Ini Dia Target Penggunaannya

Lebih lanjut, Inbima juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah menyukseskan upacara HUT RI ke 79 tahun di Kecamatan Kedurang.

Tidak hanya itu, pihak Kecamatan Kedurang bersama pemerintah desa (Pemdas) dan unsur forum koordinasi kecamatan (Forkopimca) telah berhasil menggelar beragam lomba untuk memeriahkan rangkaian hari kemerdekaan, seperti turnamen futsal tingkat desa, voli putra dan putri, takraw dan beragam kegiatan lomba lainnya.

"Alhamdulillah beragam perlombaan yang telah kita gelar semuanya berjalan dengan sukses. Hingga akhirnya pada puncaknya upacara HUT RI ke 79 tahun ini," ucapnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan