Hebat! Bengkulu Saingi Provinsi Besar dalam Pengelolaan Data Ini

Rohidin Mersyah--

Harianbengkuluekspress.id - Siapa sangka, Provinsi Bengkulu berhasil menyaingi provinsi-provinsi besar lainnya dalam pengelolaan data.

Dalam ajang Penghargaan Pembangunan Daerah (PPD) Tahun 2024, Bengkulu meraih skor indikator Satu Data Indonesia (SDI) di atas 8.

Capaian membanggakan itu, berdasarkan hitungan Sekretariat Satu Data Indonesia Pusat (Kementerian PPN/Bappenas RI).

Capaian ini menempatkan Provinsi Bengkulu sejajar dengan provinsi-provinsi besar lainnya di Indonesia. Seperti Jawa Barat, Kalimantan Selatan, Daerah Istimewa Yogyakarta, DKI Jakarta, Banten, Bali, Kalimantan Timur, dan Sumatera Selatan.

BACA JUGA: Innova Tabrak Motor dan Tiang, Di Sini Lokasi Kejadiannya

BACA JUGA: Operasi Mantap Praja Nala Dimulai, Polda Bengkulu Gelar Apel Pasukan Kerahkan Personel Sejumlah Ini

Gubernur Bengkulu Prof H Rohidin Mersyah mengapresiasi capaian tersebut. Hal ini tidak lepas dari kerja keras dan dedikasi seluruh pihak yang terlibat dalam Forum Satu Data Indonesia Provinsi Bengkulu.

"Prestasi ini merupakan buah dari kolaborasi yang solid antara Sekretariat SDI Provinsi Bengkulu yang dikoordinir oleh Bappeda Provinsi Bengkulu, BPS Provinsi Bengkulu sebagai pembina data, dan Dinas Komunikasi, Informatika, dan Statistik (Diskominfotik) Provinsi Bengkulu sebagai wali data tingkat daerah," terang Rohidin, Rabu, 21 Agustus 2024.

Dalam perjalanannya, Provinsi Bengkulu telah menunjukkan komitmen kuat dalam menjalankan amanah penyelenggaraan Satu Data Indonesia (SDI) dengan mengakomodir penyelenggaraan SDI di seluruh kabupaten/kota se-Provinsi Bengkulu.

BACA JUGA:Tes Kesehatan Paslon, KPU Jalin Kerjasama

Beberapa daerah seperti Bengkulu Utara, Seluma, Rejang Lebong, dan Kota Bengkulu telah mencatatkan progres yang sangat baik dalam implementasi SDI. Hal tersebut, menunjukkan Bengkulu bukan hanya mampu bersaing di tingkat provinsi. Namun juga berhasil mendorong pembangunan data yang merata di tingkat kabupaten/kota.

Rohidin menegaskan pentingnya menjaga konsistensi dan terus meningkatkan upaya dalam penyelenggaraan SDI di tahun 2024.

"Pencapaian ini harus menjadi motivasi bagi kita semua untuk terus melakukan percepatan dalam penyelenggaraan SDI sesuai dengan tahapan dan prinsip-prinsip yang telah ditetapkan. Konsistensi ini perlu dijaga dan ditingkatkan agar kita dapat mencapai target yang lebih baik di tahun ini," tambahnya.

BACA JUGA:Baznas Bantu 200 Lebih UMKM, Program Baznas untuk Memberdayakan Masyarakat Kurang Mampu di Kota Ini

Tag
Share