Berikan Makanan Bergizi ke Siswa, Kodim BSK Dirikan 2 Dapur Sehat di Sekolah

Dandim 0408 BS/Kaur, Letkol CZI Bambang Santoso SH MSDS memberikan makanan bergizi kepada anak-anak TK Kartika II-18 Kodim 0408, Kamis, 14 November 2024. -RENALD/BE -

Harianbengkuluekspress.id  - Kodim 0408 Bengkulu Selatan dan  Kaur (BSK) konsisten menghadirkan program unggulan Pangdam 2 Sriwijaya untuk masyarakat. Salah satunya adalah dapur masuk sekolah yang menyasar para pelajar sejak usia dini. 

Terbaru, Kodim 0408 BSK yang Dikomandoi, Letkol CZI Bambang Santoso SH MSDS kembali membagikan makan siang bergizi bagi para pelajar di TK Kartika II-18 Kodim 0408, Kamis, 14 November 2024. 

Bahkan kehadiran Dandim 0408 didampingi Ketua Persit KCK Cabang XIX Dim 0408 BSK, Koorcab Rem 041 Gamas, Ny Bipalnesia Carolina Bambang Santoso beserta anggota disambut gembira oleh para pelajar dan dewan guru, wali murid dan tokoh masyarakat, serta perwakilan FKPPI.

"Saya ucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung sukseksesnya Progran Dapur Sehat dari Pangdam 2 Sriwijaya," ujar Bambang saat membuka kegiatan tersebut dengan resmi.

BACA JUGA:Unib Belajar Soal Manajemen Rumah Sakit ke Belanda

BACA JUGA:Perbankan Syariah di Bengkulu Diminta Dukung UMKM, Ini Tujuannya

Lebih lanjut, Bambang mengatakan dalam mendukung Program Dapur Masuk Sekolah dari Pangdam 2 Sriwijaya, diawal tahun 2025 yang akan datang Kodim 0408 akan membangun dapur sehat di 2 wilayah, yaitu Kabupaten Kaur dan BS.

"Untuk pembagunan dapur sehat ini untuk di Bengkulu Selatan ada di sebelah TK Kartika dan untuk di Kabupaten Kaur ada di Mes Pabung yang lama," katanya.

Bambang menjelaskan pembangunan dapur sehat tersebut telah mendapatkan konfirmasi langsung dari Badan Gizi Nasional. Sehingga realisasinya diperkirakan akan dilakukan diawal tahun 2025.

"Jadi ini untuk mendukung program Presiden Prabowo, melalui perintah Bapak Pangdam 2 Sriwijaya yang sebelumnya seminggu ada 1 sasaran sekolahan akan ditingkatkan menjadi 2 sasaran sekolahan dalam seminggu," jelasnya. 

Langkah tersebut diambil untuk mempercepat penyebaran manfaat dari program makan siang bergizi untuk pelajar yang ada di daerah. Sehingga akan bedampak pada generasi bangsa untuk masa depan Indonesia.

"Kita harus persiapkan generasi muda kita untuk menuju Indonesia Emas," harapnya.

Untuk diketahui, menu makanan bergizi yang disuguhkan Kodim 0408 kepada para pelajar, yaitu nasi lengkap dengan ayam, telur, sop sayur-sayuran dan susu. (117)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan