Pemilu 2024, Prabowo- Gibran Unggul di Seluma, Begini Perolehan Suaranya

Pemilu 2024, Prabowo- Gibran Unggul di Seluma, Begini Perolehan Suaranya, Tampak Bupati Seluma saat menyalurkan hak suaranya-JEFRY/Bengkulu Ekspress-

Harianbengkuluekspress.id- Dari perolehan sementara pasangan No Urut 02 Prabowo-Gibran dalam penghitungan cepat terhadap pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024

Terkhusus pada Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden jauh mengungguli paslon lainnya.

Dari data yang berhasil di himpun bahwasanya paslon nomor urut 01 Anis Baswedan - Amin berhasil meraih perolehan suara sebanyak 3995.

Sedangkan paslon nomor urut 02 Prabowo - Gibran meraih perolehan suara 22201 serta pasangan nomor Urut 03 Ganjar- Makruf berhasil memperoleh suara 3945. Dari total Daftar Pemilih Tetap(DPT) 156.754.

BACA JUGA:Kapolres Mukomuko Sambangi TPS, Ini Tujuannya

BACA JUGA:BPJS Ketenagakerjaan untuk Nelayan di Mukomuko, Segini jumlahnya

Hingga detik ini, rekapitulasi saat ini masih bersifat sementara. Mengingat masih dilakukan penginputan hasil perolehan pilpres saat ini. Dari TPS 648 sekabupaten kabupaten Seluma.

Hanya saja, data perolehan sementara tersebut belum valid sepenuhnya. Dari 648 tempat pemungutan suara (TPS) se-Kabupaten seluma

Komisioner KPU Seluma Devisi Perencanaan Data Dan Informasi, Anang Erma Dona SPd menerangkan bahwasanya KPU tidak melakukan quick count.

Melainkan, menungu arus balik logistik dari pps ke PPK. Sehingga di lanjutkan pleno tingkat PPK dan berakhir dengan pleno kabupaten seluma.

“Kita tidak ada melakukan quick count. Hasil akhirnya adalah di pleno tingkat provinsi bengkulu nantiknya,”tegasnya singkat.(Jefrianto)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan