Sistem penggerak Almaz RS Pro Hybrid tergolong series-parallel hybrid sehingga menampilkan tiga mode penyaluran daya, yaitu EV Mode, Series Hybrid, dan Parallel Hybrid.
Ketiga mode ini diatur secara otomatis menyesuaikan kecepatan, kondisi berkendara, daya baterai, dengan pilihan yang paling tepat.
Saat EV Mode, roda-roda digerakan secara penuh oleh motor listrik yang mengambil energi dari baterai.
Pada mode Series Hybrid, roda-roda tetap digerakan oleh motor listrik, namun mesin bensin menyala untuk mengisi data listrik baterai via motor generator.
Ketika mode Parallel Hybrid, mesin bensin dan motor listrik beroperasi secara bersamaan untuk menghasilkan performa maksimal.
Melengkapi itu, Almaz varian tertinggi ini juga sudah dilengkapi Advanced Driver Assistance System (ADAS) yang memanfaatkan sensor kamera canggih.
ADAS terbagi menjadi empat kategori, yakni Adaptive Cruise, Lane Recognition, Safe Distance & Braking Assistance, dan Automatic light.
Fitur-fitur keselamatannya pun diperkaya oleh Traction Control System (TCS), Hill Hold Control (HHC) Anti-lock Braking System (ABS), EBD, Brake Assist (BA), Electronic Stability Control (ESC), TPMS, Immobilizer, Front & Side Airbag, Emergency Stop Signal (ESS).
Kemudian Wuling Indonesian Command (WIND) memudahkan pengguna mengatur fitur kendaraan hanya dengan perintah suara berbahasa Indonesia.
BACA JUGA:Jembatan Jebol, Lalu Lintas Kota Bengkulu-BU Terganggu, Ini Titiknya
BACA JUGA:PPG Guru PAI di Sekolah Umum Segera Dibuka, Berikut Syarat dan Kuota Masing-masing Provinsi
Terakhir Wuling Remote Control App. Fitur ini memampukan penggunanya untuk terhubung dengan kendaraan, serta mengendalikan beragam fitur kendaraan melalui sentuhan jari pada smartphone maupun headunit.
Dengan menggunakan MyWuling+, pengguna dapat mengoperasikan beberapa fitur seperti menghidupkan dan mematikan mesin kendaraan, membuka dan menutup jendela, dan lain-lain. (edo)