Harianbengkuluekspress.id-Kecelakaan tunggal terjadi di jalan lintas tebing Latihan Desa Air Jelatang Kecamatan Maje Kabupaten Kaur, Rabu 25 September 2025.
Kali dialami truk Isuzu Nopol H 8123 HK yang dikemudikan Kirwanto (42) warga Desa Dadapayam Kecamatan Suruh Kabupaten Semarang terguling setelah mengalami rem blong.
Beruntung dalam peristiwa ini sang sopir dan kernet selamat dalam peristiwa tersebut.
"Kecelakaan tunggal ini karena mobil mengalami rem blong, alhamdulillah dari laka ini tidak ada korban jiwa dan hanya mengalami luka ringan, untuk kerugian Rp 5 juta," kata Kapolres Kaur AKBP Yuriko Fernanda SH S IK MH melalui Kasat Lantas IPTU Charles Effendi S Sos, Rabu 25 September 2024.
BACA JUGA:Prediksi BMKG, Daerah yang Alami Hujan Lebat Hari Ini, Rabu 25 September 2024, Berikut Daftarnya
BACA JUGA:Janda yang Ingin Menikah Lagi, Haruskah Memiliki Wali? Begini Menurut Ustadz Adi Hidayat
Data terhimpun BE, laka tunggal itu terjadi sekitar pukul 03.00 WIB, berdasarkan keterangan dari sang sopir kendaraan tuk menempuh perjalanan dari Bengkulu dengan tujuan ke Lampung,
Setibanya di TKP, dengan kondisi bentuk fisik jalan yang menurun dan menikung, pada saat melakukan pengereman, kampas rem tidak bekerja maksimal
Sehingga roda mobil mengalami pergeseran dan supir membanting stri ke arah kanan sehingga kendaraan terbalik ke sebelah kanan jalan, yang mengakibatkan mobil oleng dan terbalik.(Airullah)