Kesehatan Bisa Diketahui dari Urine, Ini Tanda-tandanya yang Tidak Sehat

Jumat 25 Oct 2024 - 16:04 WIB
Reporter : Asrianto
Editor : Asrianto

Harianbengkuluekspress.id- Dalam kehidupan sehari-hari kita tidak menyadari bahwa dari urine kita bisa mengetahui apakah kita sehat atau sedang tidak sehat.

Sebab, dari urine tersebut, kita bisa tahu bagaimana tanda-tandanya seseorang yang sedang tidak sehat.

Sebab, urine yang tidak sehat bisa diketahui dari warnanya hingga baunya, dan juga konsistensinya.

Adapun urine yang sehat umumnya tidak berwarna hingga sedikit pucat, berbau khusus, dan tidak berbusa atau keruh.

BACA JUGA:Daun Salam Bisa untuk Menjaga Kesehatan Paru-paru, Begini Resepnya

BACA JUGA:Alami Sakit Perut, Sembuhkan dengan Air Rebusan Daun Salam, Berikut Resepnya

Sedangkan tanda-tanda urine yang tidak sehat, yaitu:

- Berwarna kemerahan atau kecoklatan

- Berbau pesing atau amis dan berlangsung lebih dari satu atau dua hari

- Terlihat keruh atau berbusa

Meskipun begitu, terdapat beberapa faktor yang bisa memengaruhi urine, seperti makanan, obat-obatan, dan masalah kesehatan tertentu.

Adapun masalah kesehatan yang bisa mempengaruhi warna urine adalah sebagai berikut:

1. Warna urine kemerahan: infeksi saluran kemih, batu ginjal, kanker

2. Warna merah keunguan: keracunan merkuri atau timah

3. Warna kecokelatan atau berbau menyengat: gangguan ginjal

Kategori :