Logistik Pilkada ke Enggano Mulai Disalurkan, Ini Alasannya

Selasa 19 Nov 2024 - 21:01 WIB
Reporter : afrizal
Editor : Novriyanto

harianbengkuluekspress.id - Sesuai dengan jadwal, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bengkulu Utara (BU)telah mendistribusikan logistik pemilihan kepala daerah (Pilkada) ke Kecamatan Enggano yang merupakan salah satu kepulauan terluar yang dimiliki oleh daerah tersebut.

Dalam penyaluran pendistribusian tersebut, logistik yang diperuntukan untuk 9 TPS yang berada di 6 desa yang ada di Kecamatan Enggano tersebut dilepas secara simbolis oleh Sekretaris KPU BU, Samsul Bahri didepan gudang logistik KPU BU yang berada di Desa Karang Anyar bersama pihak Bawaslu dan TNI-Polri. Keberangkatan logistik dengan menggunakan kendaraan bus menuju ke Pelabuhan Pulau Baai Bengkulu dengan dikawal ketat oleh pihak kepolisian dan TNI serta Bawaslu.

Usai dilepas secara simbolis, Sekretaris KPU, Samsul Bahri mengatakan, bahwa pendistribusian logistik ke Kecamatan Enggano merupakan masuk TPS khusus. Sehingga pendsitrubusian logistik dilakukan lebih awal dari TPS yang lainnya. Karena mempertimbangkan dan mengantisipasi kondisi cuaca. Sehingga diharapkan logistik dapat sampai dengan tepat waktu.

"Ya, Alhamdulillah hari ini (Kemarin,red) secara simbolis logistik untuk kepulauan terluar mulai kita salurkan," ujarnya.

BACA JUGA:Ciptakan Situasi Kondusif Jelang Pemilihan, Ini Imbauan Kabid Humas Polda Bengkulu

BACA JUGA:Dana Bantuan Masjid di Benteng Belum Disalurkan, Ini Penyebabnya

Dirinya pun berharap, dalam pendistribusian logistik ke Kecamatan Enggano tidak ada kendala apapun. Sehingga pendistribusian logistik yang menggunakan kapal Ferry KPM Pullo Tello dapat tiba dengan selamat. Lanjut Samsul, bahwa terkhusus untuk pendistribusian logistik di Kecamatan Enggano atau kepulauan terluar yang dimiliki Kabupaten BU yang masuk menjadi TPS Khusus, pendistribusiannya akan disalurkan lebih cepat dari pada TPS lainnya. Untuk di Kecamatan Enggano terdapat 9 TPS yang berada di 6 desa dengan jumlah daftar pemilih tetap (DPT) berjumlah 3.050 pemilih.  Untuk pendistribusian tetap akan melakukan sesuai dengan standar prosedur dengan pengawalan ketat oleh petugas pengamanan dari TNI-Polri.

"Kita harap pendsitrubusian logistik ke sana nanti tidak ada kendala dan rintangan," terangnya.

Sementara itu, lebih lanjut Samsul menuturkan, selain TPS khusus, di Kabupaten BU  terdata ada sebanyak 33 lokasi TPS sulit yang tersebar di 6 kecamatan akan didistribusikan H-2 atau pada tanggal 25 November. Sedangkan untuk TPS biasa akan disalurkan pada H-1 atau pada tanggal 26 November 2024 mendatang.

"Kalau untuk TPS sulit ada 33 TPS yang tersebar di 6 kecamatan. Untuk pendistribusiannya akan mulai salurkan pada H-2 pemilihan. Sedangkan untuk TPS biasa akan disalurkan pada H-1," tukasnya.(afrizal)

Kategori :