Stok Blangko KTP-el Menipis, Ini yang Dilakukan Disdukcapil Benteng

Rabu 29 Nov 2023 - 21:32 WIB
Reporter : bakti
Editor : Novriyanto

BENTENG, BE - Stok blangko Kartu Tanda Penduduk elektronik (KTP-el) pada Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) mulai menipis. Menyikapi hal itu, Disdukcapil Kabupaten Benteng akan berkoordinasi dengan Disdukcapil Provinsi Bengkulu dan Dirjen Dukcapi Kemendagri RI untuk mengusulkan penambahan blangko KTP-el tersebut.

"Stok blangko KTP-el mulai terbatas dan menipis. Kami akan mengusulkan penambahan, sebab jangan sampai terputus dan menghambat pelayanan masyarakat," kata Sekretaris Disdukcapil Kabupaten Benteng, Adnan Kasidi SE.

Dijelaskan Adnan, stok yang tersedia saat ini diprediksi akan mencukupi kebutuhan hingga akhir tahun 2023 ini. Kendati demikian juga perlu diantisipasi adanya lonjakan pembuatan KTP-el menjelang pelaksanaan Pemilu serentak 2024.

Terlebih lagi saat ini Disdukcapil Kabupaten Benteng sedang menggencarkan perekaman KTP-el keliling khusus untuk pemilih pemula.

"Stok blangko yang tersedia saat ini lebih kurang ada sebanyak 2.000 keping. Mudah-mudahan cukup untuk tahun 2023 ini," jelas Adnan.

Secara keseluruhan, terang Adnan, capaian rekam KTP-el di Kabupaten Benteng saat ini sudah menembus angka 99,4 persen.  Dari total wajib KTP sebanyak 86.000 jiwa, masih ada sekitar 1.000 warga yang belum melakukan perekaman.

"Selain melayani pembutan baru. Tak sedikit juga warga yang mengurus pembuatan KTP-el karena beberapa alasan, seperti rusak, hilang ataupun perubahan elemen data," tutup Adnan.(135)

 

Kategori :