Tak Kuat Nanjak, Truk Hantam Cadas, Begini Nasib Korbannya

Minggu 03 Dec 2023 - 21:42 WIB
Reporter : Irul
Editor : Haijir

MAJE, BE - Truk bermuatan barang kelontong mengalami kecelakaan tunggal Desa Parda Suka Kecamatan Maje Kabupaten Kaur, Sabtu (2/12) malam. Truk naas itu menghantam tebing cadas Bayur Desa Parda Suka setelah mengalami patah as roda hingga mundur. Akibat kecelakaan tersebut bagian truk rusak, namun korban jiwa tidak ada dalam peristiwa tersebut.

“Untuk truk sudah kita evakuasi dari kejadian dan tidak ada korban jiwa, mobil ini mundur karena pata AS roda,” kata Kapolres Kaur Polda Bengkulu AKBP H Eko Budiman SIK Msi melalui Kapolsek Maje Iptu Ferdiansyah SH,Minggu (3/12).

Data terhimpun BE, Laka tunggal itu terjadi  sekitar pukul 22.30 WIB. Kejadian itu bermula dari mobil truk Nopol BD 8021 AW yang dikendarai Rido Saputra Gunawan (27), warga Lempuing Kota Bengkulu datang dari arah Lampung menuju Bengkulu, nah pada saat menanjak tebing, tiba-tiba mobil mengalami patah AS belakang sehingga mobil mundur dan masuk ke siring dan menghantam tebing cadas.

“Untuk arus lalu lintas tetap normal karena body mobil tidak memakan badan jalan siang ini,” terang Kapolsek.

Ditambahkanya, terkait hal itu dia menghimbau kepada pengendara tidak memaksakan diri saat cuaca kurang mendukung. Sebaiknya istirahat menunggu cuaca normal, sembari melakukan pengecekan kendaraan. Mobil dengan tonase tinggi, dapat slip saat berkendara terutama menanjak atau menurun saat cuaca hujan atau aspal basah.

"Tetap waspada jangan memaksakan berkendara dan juga sebelum berangkat pastikan kendaraan sehat, karena kondisi cuaca saat ini rawan terjadi Laka,” imbaunya. (618)

 

Kategori :