Gusnan Didiskualifikasi, Golkar Juga Buka Pendaftaran Calon Bupati Pengganti. Ada 2 Pendaftar, Ini Orangnya

Kamis 06 Mar 2025 - 09:43 WIB
Reporter : Renald
Editor : Asrianto
Gusnan Didiskualifikasi, Golkar Juga Buka Pendaftaran Calon Bupati Pengganti. Ada 2 Pendaftar, Ini Orangnya

Harianbengkuluekspress.id – Setelah calon Bupati Bengkulu Selatan (BS), Gusnan Mulyadi SE MM didiskualifikasi Mahkamah Konstitusi (MK) karena alasan periodenisasi.

Kemudian, Partai Nasionel Demokrat BS menggelar pembukaan calon Bupati untuk menggantikan Gusnan Mulyadi yang akan berpasangan dengan Ii Syumirat.

Tidak hanya Partai Nasdem, partai pengusung lainnya, yakni Partai Golkar juga membuka pendaftaran calon Bupati pengganti Gusnan.

Jika di partai Nasdem sudah ada 4 calon yang mendaftar yakni Suryatati, Rachmat Elfi, Reskan Efendi danDewi Sartika atau Rika Yohan.

BACA JUGA:Gusnan Didiskuaifikasi, Nasdem Buka Pendaftaran Calon Bupati, 4 Nama Sudah Mendaftar, Ini Sosoknya

BACA JUGA:PSU Pilkada BS, Gusnan Sebut Penggantinya Harus Miliki Relasi Dalam dan Luar Negeri

Pada pendaftaran calon Bupati yang dibuka oleh DPD II Partai Golkar BS, saat ini sudah ada 2 pendaftar calon Bupati pengganti Gusnan.

Ke-2 kandidat bakal calon (balon) bupati tersebut resmi mengembalikan formulir pendaftaran ke DPD Partai Golkar Bengkulu Selatan. 

keduanya yaitu:

1. Reskan Efendi, atau yang akrab disapa Pak Bowo, mantan Bupati Bengkulu Selatan,

2. Hj. Dewi Sartika (Rika) seorang politisi sekaligus pengusaha dan juga mantan calon Bupati BS tahun 2020 lalu.

Pendaftaran balon bupati ini dibuka sejak 4 Maret 2025 dan akan ditutup pada 7 Maret 2025.

Wakil Ketua DPD Partai Golkar Bengkulu Selatan Bidang Hukum dan HAM, Dedi Kusnandar menyebutkan bahwa hingga saat ini sudah ada tiga orang yang mengambil formulir pendaftaran. Namun, baru dua kandidat yang mengembalikan berkas secara resmi.

"Kita sudah membuka pendaftaran sejak 4 Maret dan akan ditutup pada 7 Maret 2025. Saat ini, dua balon sudah mengembalikan formulir, yaitu Pak Reskan dan Hj. Dewi Sartika," ujar Dedi saat ditemui pada Rabu 5 Maret 2025.

Lebih lanjut, Dedi juga menyampaikan bahwa satu balon lainnya berasal dari Partai Demokrat. Namun hingga kini belum mengembalikan berkas pendaftaran.

Kategori :