
Harianbengkuluekspress.id - Ribuan masyarakat Kabupaten Bengkulu Utara (BU) ikuti pawai takbir keliling yang di gelar oleh Pemerintah kabupaten BU,
Dimana, ratusan kendaraan R4 dan R2 yang memadati Kecamatan Kota Arga Makmur pada Minggu malam 30 Maret 2025.
Pembukaan kegiatan pawai takbir keliling ini dibuka langsung oleh Bupati BU Arie Septia Adinata SE MAP yang dan dihadiri sekda Fitriyansyah, Kapolres AKBP Eko Munarianto, SIK, Dandim 0423 Letkol Kav Aidil Hajri, M.Han, serta jajaran organisasi perangkat daerah (OPD).
Adapun rute star dari depan kantor halaman bupati sampai dengan mengelilingi kota Arga Mkmur.
Dalam kesempatan tersebut Bupati BU Arie Septia Adinata dalam sambutanya mengatakan pawai takbir keliling menjadi momentum bagi masyarakat untuk mengingat kembali nilai-nilai kebersamaan, toleransi, dan persaudaraan dalam menjalani kehidupan beragama.
BACA JUGA: Asal-usul THR Lebaran untuk Anak Pada Lebaran Idulfitri di Indonesia
BACA JUGA:Belum Banyak Yang Tahu, 5 Alasan Kenapa THR Lebaran Pakai Uang Baru
Dan kegiatan ini merupakan bentuk syiar Islam yang harus terus dilestarikan sebagai bagian dari tradisi masyarakat BU.
"Pawai takbir keliling ini bukan hanya ajang perayaan, tetapi juga wujud kebersamaan dan persatuan umat Islam dalam merayakan hari kemenangan setelah menjalankan ibadah puasa selama satu bulan penuh.
Dan Pawai takbir keliling ini merupakan momentum bagi kita untuk menjalin silaturahmi antar pemerintah daerah dan masyarakat.
Serta untuk mengingat kembali nilai-nilai kebersamaan, toleransi, dan persaudaraan dalam menjalani kehidupan beragama. Setelah satu bulan penuh menjalan ibada puasa,"ujarnya.
Diakhir Bupati Arie berharap penyelenggaraan Pawai Takbir Keliling tahun ini makin menambah semangat kebersamaan dan keberkahan Idul Fitri.
Dirinya juga mengimbau peserta pawai untuk menjaga ketertiban dan keamanan selama berada di jalan, dengan tidak mengganggu pengguna jalan demi menjaga kenyamanan bersama.
"Melalui takbir keliling ini, makin menambah semangat kebersamaan dan keberkahan Idul Fitri. Dan saya pun mengimbau dalam pawai takbir keliling para dapat peserta menjaga ketertiban dan keamanan selama berada di jalan, dengan tidak mengganggu pengguna jalan demi menjaga kenyamanan bersama,"pungkasnya.(Aprizal)