Perhatikan Benda Penyebab Kebakaran, Ini Pesan Bupati Kaur untuk Masyarakat,

Sabtu 27 Jan 2024 - 22:18 WIB
Reporter : Airulah,
Editor : Zalmi Herawati

BINTUHAN,BE - Bupati Kaur H Lismidianto SH MH melalui Asisten II Setda Kaur Lianto SP meminta kepada masyarakat setempat untuk memeriksa dan memperhatikan berbagai alat dapat menyebabkan kebakaran, termasuk instalasi listrik. Hal ini agar tidak terjadi korsleting listrik yang menyebabkan kebakaran.

“Pemeriksaan instalasi listrik secara berkala bagian dari antisipasi mencegah terjadinya kebakaran, baik itu di lingkungan perumahan masyarakat, perkantoran dan sarana publik lainnya,”kata Lianto usai menyerahkan bantuan kepada Aspitarmawan (50), Warga Desa Talang Marap Kecamatan Kelam Tengah korban kebakaran, Sabtu 27 Januari 2024.

Dikatakan Lianto, dimana kebakaran yang menimpah rumah Aspitarmawan Kamis 25 Januari 2024 lalu sekitar pukul 16.30 WIB diduga berasal dari adanya konsleting listrik yang kemudian melalap benda mudah terbakar hingga menghanguskan bangunan tersebut dan menyebabkan korban mengalami kerugian sekitar Rp 150 juta. Untuk itu dengan kejadian ini meminta kepada masyarakat untuk memperhatikan saluran instalasi listrik, agar menghindari kejadian kebakaran. Juga diminta agar masyarakat menghindari penumpukan beban listrik pada satu kontak.

“Musim panas seperti saat ini potensi kebakaran semakin tinggi. Sehingga perlu kehati-hatian bersama. Juga kebakaran di Kaur ini kebanyakan karena konsleting listrik dan ini perlu menjadi perhatian kita bersama,”terangnya.

BACA JUGA:NIPD Prades Dilaunching, Ini Dia Manfaatnya Bagi Perangkat Desa

BACA JUGA:Usulkan Parkir Kendaraan dan Gapura, Ini Tujuannya

Ditambahkannya, Lianto pemberian bantuan yang didampingi kepala Baznasa, BPBD Kaur itu merupakan sebagai bentuk perhatian Pemkab Kaur kepada korban kebakaran. Ia berharap bantuan tersebut bisa membantu meringankan beban warga yang menjadi korban musibah kebakaran tersebut.

“Bantuan sebagai bentuk rasa prihatin dan kepedulian kami atas musibah ini. Semoga ini dapat meringankan korban dan juga kepada bapak Aspitarmawan dan keluarga diberikan ketabahan menerima ini,” tandasnya. (Airullah)

 

Kategori :