Amalkan Doa Ini di Hari Jumat, Insya Allah Rezeki Melimpah dan Keluarga Selamat

Kamis 28 Mar 2024 - 09:12 WIB
Reporter : Ary
Editor : Asrianto

Harianbengkuluekspress.id- Setiap kita tentu berharap mendapatkan rezeki yang melimpah dan keluarga selamat. Untuk itiu, ada amalan doa yang bisa dibaca di hari Jumat.

Dalam ajaran islam, Hari Jumat merupakan waktu yang tepat untuk membaca doa agar mendapatkan rezeki melimpah dan keluarga senantiasa dalam lindungan Allah SWT.

Penggunaan istilah Jumat berkah seringkali menjadi strategi umum di kalangan pedagang untuk meningkatkan penjualan.

Namun, penting untuk diketahui bahwa terdapat doa khusus pada hari Jumat yang dapat dibaca baik oleh pedagang maupun masyarakat umum guna memohon limpahan rezeki dan keselamatan bagi keluarga.

BACA JUGA:Amalkan Doa Ini, Insya Allah Akhlak Jadi Lebih Baik

BACA JUGA:Amalkan Doa Ini, Insya Allah Diberi Keselamatan Saat Mendaki Gunung

Momentum istimewa ini sebaiknya tidak dilewatkan begitu saja. Sebagai seorang muslim, Kita harus mengisinya dengan mengamalkan doa Jumat berkah agar rezeki melimpah dan keluarga selamat.

Doa Jumat berkah paling baik dipanjatkan pada waktu-waktu yang teristimewa, seperti di antara azan dan iqamat, menjelang atau sesudah shalat Jumat.

Selain itu, momen-momen lain yang juga sangat dianjurkan untuk memanjatkan doa Jumat berkah meliputi sepertiga malam terakhir, periode antara waktu-waktu shalat tertentu seperti zuhur-asar dan asar-magrib, serta ketika khatam Al-Qur'an.

Selain waktu-waktu tersebut, terdapat juga waktu-waktu khusus lainnya yang disarankan untuk memperbanyak doa, seperti ketika turun hujan, saat melakukan tawaf di sekitar Ka'bah, dan saat berhadapan dengan musuh di medan perang.

Adapun amalan doa di Hari Jumat agar rezeki melimpah dan keluarga selamat adalah sebagai berikut:

1. Doa ini adalah doa agar mendapatkan rezeki yang melimpah

اللهم عليك توكلت فارزقني واكفني، وبك لذت فنجني مما يؤذيني، أنت حسبي ونعم الوكيل، اللهم رضني بقضائك، وقنعني بعطائك، واجعلني من أوليائك.

(Allahumma alaika tawakkaltu farzuqni wakfini, wa bika ludztu fa najjini mimma yu’dzini anta hasby wa ni’mal wakil, Allahumma raddhini bi qadhaika, wa qanni’ni bi athaika, waj ‘alni min awliyaika).

Artinya:

Kategori :