Amalkan Doa Ini, Insya Allah Akhlak Jadi Lebih Baik

Amalkan Doa Ini, Insya Allah Akhlak Jadi Lebih Baik-Ilustrasi Istimewa/Bengkulu Ekspress-

Harianbengkuluekspress.id- Seorang muslim, tentu berharap memiliki akhlak yang baik. Sehingga, ketika melakukan kesalahan, ia akan berusaha memperbaiki diri.

Sebab, orang yang berakhlak baik akan disenangi banyak orang. Karena orang berakhlak baik, tentu hatinya juga akan baik.

Selain itu, orang yang berakhlak baik, cenderung merasa lebih bahagia dalam hidup mereka. Mereka juga lebih mudah diterima dan dihormati oleh lingkungan sekitarnya.

Untuk mencapai perbaikan diri dan menanamkan akhlak yang lebih baik dan terpuji, maka selain usaha, dalam ajaran islam, kita juga harus berdoa kepada Allah SWT.

BACA JUGA:Amalkan Doa Ini, Insya Allah Diberi Keselamatan Saat Mendaki Gunung

BACA JUGA:Amalkan Doa Ini, Insya Allah Dijauhkan dari Gangguan Jin dan Setan

Dengan berdoa, kita berharap bahwa akhlak yang belum sempurna secara perlahan akan berubah menjadi lebih baik.

Adapun amalan doa yang bisa rutin kita baca agar akhlak kita bisa menjadi lebih baik adalah sebagai berikut:

اَللَّهُمَّ اهْدِنِي لِأَحْسَنِ الأَخْلَاقِ، لَا يَهْدِي لِأَحْسَنِهَا إِلَّا أَنْتَ وَاصْرِفْ عَنِّي سَيِّئَهَا لَا يَصْرِفُ عَنِّي سَيِّئَهَا إِلَّا أَنْتَ

(Allāhummahdinī li ahsanil akhlāq. Lā yahdī li ahsanihā illā anta. Washrif ‘annī sayyi’ahā. Lā yashrifu ‘anni sayyi’ahā illā anta).

Artinya:

"Ya Allah, bimbimbinglah diriku pada akhlak paling terpuji karena tidak ada yang dapat membimbing kepadanya kecuali Engkau. Palingkanlah aku dari akhlak yang buruk karena sungguh tidak ada yang dapat memalingkannya dariku kecuali Engkau,".

Demikianlah amalan doa yang bisa rutin kita baca setiap hari terutama setelah melaksanakan ibadah shalat lima waktu, agar akhlak kita bisa lebih baik lagi.

BACA JUGA:Mudik lebaran, Amalkan Doa Ini, Insya Allah Selamat Sampai ke Tujuan

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan