TPG TW II dan Tamsil Masih Proses untuk Ini
Kabid Anggaran BPKD Rizqi Al Fadli--
Harianbengkuluekspress.id - Tunjangan Profesi Guru (TPG) Triwulan (TW) II April dan Juni dan Tambahan Penghasilan (Tamsil), saat ini masih berproses.
Sekarang ini dana TPG TW II dan Tamsil ini tengah memasuki proses rekomendasi dari Rekening Kas Umum Nasional (RKUN) ke Rekening Kas Umum Daerah (RKUD), per 3 Juni 2024 kemarin.
Hal tersebut disampaikan Kepala Bidang Anggaran Badan Pengelola Keuangan Daerah (BPKD) Provinsi Bengkulu, Rizqi Al Fadli SIP MSi.
Ia menyebutkan, bahwa rekomendasi dari RKUN ke RKUD berarti TPG TW II dan juga Tamsil belum masuk ke kas daerah.
BACA JUGA:2 OPD Ini Diminta Perketat Pengawasan
BACA JUGA:PPDB 2024 akan Diawasi Ombudsman dan Inspektorat
“Masih berproses, saat ini dananya telah direkomendasi dari RKUN ke RKUD,” kata Rizqi, Minggu, 9 Juni 2024.
Rizqi mengatakan, bahwa apabila proses rekomendasi ini lancar. Maka diperkirakan dalam kurun waktu satu Minggu ke depan, Surat Perintah Pencairan Dana (SP2D) ini dapat terbit antara RKUN ke RKUD.
“Satu Minggu-an mungkin terbit suratnya, (SP2D, red),” ungkapnya.
Saat disinggung apakah proses pencairan TPG TW II dan juga Tamsil akan terlambat serupa dengan TPG TW I dan Tamsil. Rizqi dengan tegas menjawab, bahwa untuk TPG TW II tak akan terjadi keterlambatan, seperti dengan sebelumnya.
“Tidak, tidak akan ada keterlambatan,” ujar Rizqi.
Sebelumnya, setelah lama dinanti akhirnya TPG TW I Januari hingga Maret pun mulai dicairkan. Dana TPG TW I sebenarnya baru di terima di rekening BPKD provinsi atau di Kas Daerah (Kasda) Provinsi Bengkulu pada 21 Mei 2024 lalu.
BACA JUGA:12 Mesin Pompa Air Dibagikan, Ini Peruntukannya
Lalu pada, 22 Mei 2024 telah diterbitkan Surat Perintah Pencairan Dana (SP2D). Setelah SP2D diterbitkan, Pemerintah Provinsi (Pemprov) terhalang hari libur nasional dan cuti bersama pada 23–26 Mei lalu.