Perindo Keluarkan 3 Rekomendasi Pilbup di Bengkulu, Ini Daftarnya

DPP Partai Perindo menyerahkan rekomendasi untuk 3 Balon Bupati di Provinsi Bengkulu di Jakarta, Rabu, 17 Juli 2024.-IST/BE-

Untuk rekomendasi dalam bentuk B1-KWK, menurut Yurman, nanti akan diputuskan oleh DPP Partai Perindo. Bisa saja diberikan menjelang pendaftaran pada bulan Agustus mendatang.

"B1-KWK tunggu saja keputusan dari DPP," jelasnya.

Sebelum B1-KWK diberikan, nama-nama yang sudah diberikan rekomendasi melakukan kerja politik. Termasuk syarat lain yang telah diatur oleh DPP Partai Perindo.

"Kalau nanti sudah lengkap, barulah diterbitkan B1-KWK," tutup Yurman. 

 

3 Parpol Dukung Rachmat Riyanto

Kandidat bakal calon Bupati Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) mulai mengerucut. Dari beberapa kandidat yang sempat muncul, 3 orang kandidat diketahui telah mengantongi rekom dari partai politik (Parpol).

Yaitu, Evi Susanti SIP MAP, Drs Rachmat Riyanto ST MAP dan Sri Budiman SE.

Dari ketiga bakal calon (Balon) tersebut, baru Rachmat Riyanto yang diketahui telah memenuhi syarat pencalonan dari jalur Parpol.

Diketahui, saat ini Rachmat telah mendapatkan rekom dari 3 Parpol. Yaitu, Partai Persatuan Pembangunan (PPP) yang berpeluang mendapatkan 4 kursi pada hasil Pileg 2024, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) yang mendapatkan 2 kursi dan Partai Perindo yang berhasil mendapatkan 3 kursi.

"Alhamdulillah, terima kasih kepada Parpol yang telah mengeluarkan rekom mengusung saya pada Pilbup Benteng tahun 2024," ungkap Rachmat.

Sementara itu, 2 kandidat lainnya diketahui baru mendapatkan rekomendasi dari 1 Parpol. Yaitu, Evi Susanti yang baru mendaptkan rekomendasi dari Patai Nasdem dan Sri Budiman yang telah mendapatkan rekomendasi dari Partai Hanura.

Dari total seluruh Parpol yang mendapatkan kursi pada Pileg 2024, terdapat beberapa Parpol yang belum memberikan rekom bakal calon Bupati Benteng. Yaitu, Partai Gerindra, Golkar, PDIP dan PAN.

 

Parpol Arie-Sumarno Kian Bertambah 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan