Warga Kepahiang Heboh, Tapir Berkeliaran Dalam Kota, Begini Penampakannya

Warga Kepahiang Heboh, Tapir Berkeliaran Dalam Kota, Begini Penampakannya-Doni/Bengkuluekspress-

Harianbengkuluekspress.id-Masyarakat Kabupaten Kepahiang dihebohkan dengan kedatangan hewan yang sering disebut Tapir berwana hitam putih.

Hewan yang diperkirakan datang dari kawasan bukit jupi ke pemukiman warga bahkan saat ini berada di kawan pusat kota disalah satu toko mas milik salah satu warga Kepahiang.

Hewan turun gunung diperkirakan terluka akibat diburu oleh para pemburu dan berlari ke pemukiman warga.

Saparudin (43) salah satu pedagang yang pasar Kepahiang mengaku kaget melihat hewan tersebut berkeliaran dipusat kota Kepahiang. Ia kaget saat hewan tersebut berkeliaran dikawasan pasar dan para pengunjung pasar sontak lari kocar kacir,

BACA JUGA:Weton yang Dijaga Khodam Kajiman, Berikut Daftarnya

BACA JUGA:Prediksi BMKG, Daerah yang Alami Hujan Hari Ini, Senin 29 Juli 2024, Berikut Daftarnya

Karena melihat hewan yang besar seperti sapi dengan moncong yang panjang dan warna nya hitam putih.

"Kaget pak, ada hewan itu jarang dilihat. Apa lagi ukurannya cukup besar," ungkapnya. 

Kejadian Minggu malam 28 Juli 2024 tersebut, membuat heboh masyarakat sekitar. Stelah berkeliaran diseputaran pasar Kepahiang, hewan masuk toko mas dan menghancurkan berbagai macam barang di toko tersebut. 

"Hewan itu masuk toko mas, di seberang pos polisi simpang Bogor," sebut Saparudin

Sementara itu, dari kejadian tersebut, banyak masyarakat yang ingin melihat, karena hewan tersebut sangat langka dan masih banyak masyarakat yang tidak tahu dengan jenis hewan tersebut.

BACA JUGA:Baca Doa Ini Saat Masuk Pasar, Insya Allah Terhindar dari Kecurangan

BACA JUGA:Amalkan Doa Ini, Insya Allah Aib Selalu Ditutupi Allah SWT

Dengan ramainya masyarakat yang ingin tahu, membuat jalan lintas yang ada di pusat kota Kepahiang mendadak ramai dipadati masyarakat yang penasaran dengan hewan tersebut. Bahkan antrian panjang kendaraan pun tidak bisa terelakan.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan