Pilkada Benteng 2024: 3 Kandidat Bakal Bertarung Sengit

Tiga Bacalon Bupati Benteng siap mendaftat, Evi Susanti, Rachmat Riyanto, Sri Budiman.-IST/BE-

Demikian juga dengan Rachmat Riyanto - Tarmizi. Rachmat merupakah birokrat sejati yang telah memegang jabatan penting di Pemkab Benteng. 

Sebelum menjabat sebagai Sekda, pria yang dikenal dengan awak media ini menjabat sebagai Kepala Dinas PUPR Kabupaten Bengkulu di era Bupati Ferry Ramli. 

Terakhir, pasangan Sri Budiman - Septi Peryadi juga bakal memberikan perlawan tak mudah bagi 2 pasangan lainnya. Meski Sri Budiman orang baru di dunia politik Benteng, tapi calon wakilnya, Septi Peryadi merupakan tokoh yang memiliki basis massa. 

Terbukti, Septi Peryadi mampu mendulang kemenang bersama Ferry Ramli pada Pilkada Benteng periode 2017 - 2022.

Sementara itu, Komisioner KPU Benteng, Sukardi menjelaskan, bahwa pendaftaran bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Benteng akan dibuka pada akhir bulan Agustus 2024 ini.

"Pengumuman pendaftaran pada tanggal 24 Agustus 2024. Untuk pendaftaran bakal calon Bupati dan Wakil Bupati akan berlangsung selama 3 hari, yaitu pada tanggal 27-29 Agustus 2024," pungkasnya.(135)

 

Tag
Share