Direktur Bina KUA dan Keluarga Sakinah Serta 6 Kepala Biro UIN Ini Diganti, Berikut Nama-namanya
Menag lantik Direktur KUA dan Keluarga Sakinah bersama 6 kepala Biro UIN -istimewa/bengkuluekspress-
Harianbengkuluekspress.id- Guna memberikan kesempatan bagi individu untuk berkembang dan menambah pengalaman dengan memindahkan mereka ke posisi baru, Menteri Agama melantik tujuh Direktur Bina KUA dan Keluarga Sakinah dan Kepala Biro Universitas Islam Negeri (UIN)
Proses pelantikan itu langsung dipimpin Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas melantik Direktur Bina KUA dan Keluarga Sakinah dan enam Kepala Biro sejumlah Universitas Islam Negeri (UIN).
Prosesi pelantikan resmi di mana pejabat baru dilantik dan diambil sumpahnya melibatkan seremonial seperti pengucapan sumpah jabatan dan penyerahan dokumen. Acara berlangsung di Kantor Kementerian Agama Jl. Lapangan Banteng Barat No. 3-4 Jakarta, Jumat 30 Agustus 2024.
BACA JUGA:Maju Pada Pilkada 2024, Choirul Huda-Rahmadi Janjikan Mukomuko yang Lebih Sejahtera dan Merata
BACA JUGA:Prediksi BMKG, Daerah yang Alami Hujan Lebat Hari Ini, Jumat 30 Agustus 2024, Berikut Daftarnya
Pada acara itu, juga dihadiri sekaligus tampil sebagai saksi pelantikan, Sekretaris Jenderal Muhammad Ali Ramdhani dan Inspektur Jenderal Faisal. Serta para pejabat Eselon I, Staf Khusus dan Tenaga Ahli Menteri Agama, dan sejumlah pejabat Eselon II.
Berikut pejabat yang dilantik Menteri Agama:
1. Cecep Khairul Anwar sebagai Direktur Bina Kantor Urusan Agama (KUA) dan Keluarga Sakinah, Direktorat Jenderal Bimas Islam
2. Teguh Sarwono sebagai Kepala Biro Perencanaan dan Keuangan Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah, Jakarta.
3. Mohammad Ali Irfan sebagai Kepala Biro Administrasi Umum, Perencanaan dan Keuangan Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.
4. Iqbal sebagai Kepala Biro Administrasi Akademi, Kemahasiswaan, dan Kerjasama Universitas Islam Negeri Ar-Raniry Banda Aceh.
5. Mirwan Fasta sebagai Kepala Biro Administrasi Umum, Perencanaan dan Keuangan Universitas Islam Negeri Ar-Raniry Banda Aceh.
6. Ibnu Sa’dan sebagai Kepala Biro Administrasi Umum, Perencanaan dan Keuangan Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Medan.
7. Tohar Bayoangin sebagai Kepala Biro Administrasi Akademik, Kemahasiswaan, dan Kerjasama Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Medan. (**)