Dinkes Kota Bengkulu Imbau Warga Konsumsi Air Matang, Ini Alasannya

Kepala Dinas Kesehatan Kota Bengkulu, Joni Haryadi Thabrani SKM MM-Rewa/Bengkuluekspress-

Oleh karena itu, Dinas Kesehatan Kota Bengkulu berkomitmen untuk terus mengedukasi masyarakat terkait pentingnya pemurnian air melalui pemanasan hingga mendidih.

"Dalam kondisi saat ini, tindakan sederhana seperti memasak air bisa memberikan dampak besar bagi kesehatan masyarakat," jelasnya. 

Ia menegaskan bahwa air yang sudah mendidih setidaknya selama 5-10 menit sudah cukup aman untuk dikonsumsi.

Selain itu, ia juga menyarankan masyarakat untuk menyimpan air matang dalam wadah tertutup untuk mencegah kontaminasi lebih lanjut.

"Selalu konsumsi air yang matang dan simpan didalam wadah yang tertutup," pungkasnya.

Beberapa warga yang ditemui di tempat umum menanggapi positif imbauan dari Dinkes tersebut.

Novita Sari, warga Kelurahan Rawa Makmur, mengatakan bahwa keluarganya sudah terbiasa memasak air minum untuk menghindari penyakit.

"Kami sudah sering dengar soal bahayanya minum air mentah, jadi selalu memasak air dulu, apalagi ada anak kecil di rumah," tuturnya.

BACA JUGA:Hari Sumpah Pemuda ke-96, Kantor Pertanahan Kota Bengkulu Gelar Upacara

BACA JUGA:2.201 Unit fasilitas Sanitasi Dibangun di BS, Ini Tujuannya

Namun, masih ada sebagian masyarakat yang mengaku belum memahami pentingnya langkah sederhana ini.

Anton, warga lainnya, mengaku kadang lupa untuk memasak air terlebih dahulu karena dianggap merepotkan. 

"Saya kadang minum langsung dari galon, padahal mungkin lebih baik dimasak dulu. Tapi setelah dengar imbauan ini, mungkin harus lebih hati-hati," pungkasnya.(Rewa)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan