11 Pelamar CPNS Tak Hadiri Tes SKD, Ini Penyebabnya

Kabid PPI BKPSDM Benteng, Mashuri SE MM CHRM--

harianbengkuluekspress.id  - Dihari pertama pelaksanaan seleksi kompetensi dasar (SKD) calon pegawai negeri sipil (CPNS) di lingkungan Pemerintah Daerah (Pemda), sebanyak 11 orang pelamar CPNS tak hadir, Jumat, 8 November 2024.

"Ya, ada 11 orang yang tak hadir.  Yaitu, 1 orang peserta tak hadir pada sesi pertama dan 10 orang tak hadir saat sesi kedua," ungkap Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Benteng, Apileslipi SKom MSi, melalui Kabid Pengadaan, Pemberhentian dan Informasi (PPI), Mashuri SE MM CHRM.

Dijelaskan Mashuri, pelaksanaan tes CPNS tahun 2024 dilaksanakan di Asrama Haji Bengkulu pada tanggal 8 dan 9 November 2024.

Pada tanggal 8 Oktober 2024, jumlah peserta yang terdaftar pada sesi 1 berjumlah sebanyak 127 orang dan hanya diikutu oleh 126 orang. Sedangkan, pada sesi kedua, jumlah peserta yang terdaftar berjumlah sebanyak 400 orang dan diikuti oleh 390 orang.

"Beberapa pelamar CPNS di Kabupaten Benteng juga telah menjalani tes SKD di beberapa lokasi di luar Provinsi Bengkulu. Tersebar di beberapa titik se-Indonesia. Pelaksanaan tes dilaksanakan pada tanggal 23 Oktober sampai 12 November 2024," terang Mashuri.

BACA JUGA:Liga SSB Benteng United U-14 Digelar, Ini Hadiahnya

BACA JUGA:Penyebab Pembunuhan di Pondok Kebun Diduga Permasalahan Ini

Seperti diketahui, dari total 2.860 orang pelamar CPNS tahun 2024 yang sampai ke tahap submite, panitia seleksi telah melakukan penelitian atau pemeriksaan terhadap kelengkapan berkas administrasi yang disampaikan pelamar.

Alhasil, sebanyak 2.310 orang dinyatakan memenuhi syarat (MS) dan 550 orang dinyatakan TMS.(bakti)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan