Biaya Haji 2025 Turun, Berikut Jadwal Keberangkatannya
Kemenag rilis jadwal perjalanan haji 2025-istimewa/bengkuluekspress-
Harianbengkuluekspress.id- Persiapan pemberangkatan calon jemaah haji Indonesia ke tanah suci makkah sebentar lagi digelar.
Pemerintah melalui kementerian agama selain telah membagi kuota jemaah haji, penetapan biaya haji, juga telah mengatur jadwal keberangkatan jemaah haji 2025.
Kementerian Agama (Kemenag) telah mengumumkan jadwal keberangkatan dan pemulangan jamaah haji ke kota suci Makkah. Melalui akun sosial media.
Dikutip dari akun Instagram @informasihaji pada hari Selasa 7 Januari 2025, jadwal tersebut jemaah haji akan memasuki asrama haji pada tanggal 1 Mei 2025.
BACA JUGA:Ini Dia Daftar Kuota Jemaah Haji 2025 Masing-masing Provinsi,Berapa Kuota di Provinsimu?
BACA JUGA:Ini Dia 3 Maskapai Penerbangan Haji 2025
Keberangkatan kloter pertama akan berlangsung pada tanggal 2 hingga 16 Mei 2025.
Sementara itu, jemaah haji kloter kedua akan diberangkatkan ke Tanah Suci pada tanggal 17 hingga 31 Mei 2025.
Sedangkan puncak ibadah haji di Arafah akan dimulai pada 5 Juni 2025.
Berikut jadwal pemberangkatan dan perjalanan haji 1446 H/2025 M
1. Tanggal 1 Mei 2025/3 Dzulqa’idah 1446 H: Jemaah Haji masuk Asrama Haji
2. Tanggal 2-16 Mei 2025/4-18 Dzulqa’idah 1446 H:
3. Pemberangkatan Jemaah Haji Gel. I dari Indonesia ke Madinah
11-25 Mei 2025/13-27 Dzulqa'idah 1446 H.