Suryatati - Ii Sumirat Bertekad Lanjutkan Program Agusrin di Bengkulu Selatan

Calon Bupati BS, Suryatati ingin petani Bengkulu Selatan maju dan sejahtera.-RENALD/BE -
Harianbengkuluekspress.id – Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Bengkulu Selatan nomor urut 02, Suryatati Najamudin dan Ii Sumirat Mersyah, menjadikan sektor pertanian sebagai fokus utama jika dipercaya memimpin Bengkulu Selatan pada Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada pada 19 April 2025 mendatang.
Salah satu program prioritas yang ditawarkan yakni pemberian bantuan handtracktor secara gratis kepada seluruh petani padi di Bengkulu Selatan.
Suryatati yang sering disapa Wa Tati ini menjelaskan, program tersebut menjadi langkah awal membangkitkan kembali semangat kemandirian pangan daerah.
BACA JUGA:Ribuan Masyarakat Tumpah Ruah Nikmati Santap Akbar, Helmi: Mari Bersatu Bangun Bengkulu
BACA JUGA:Pembangunan Gedung Covid-19 BS Dilaporkan ke Jaksa, Diduga Ada Penyimpangan Anggaran
Langkah tersebut sebagaimana pernah dicetuskan oleh mantan Gubernur Bengkulu Agusrin Najamudin pada tahun 2005 lalu.
“Bantuan handtracktor dari Pak Agusrin dulu masih kita temui di lapangan. Itu jadi semangat kami untuk melanjutkan. Jika kami diberi amanah, para petani akan kembali menerima bantuan handtracktor secara gratis,” ujar Suryatati saat bertemu petani, Rabu, 9 April 2025.
Suryatati menegaskan, program tersebut bukan sekadar janji politik, melainkan rencana kerja konkret yang sudah disusun untuk direalisasikan pada tahun pertama masa jabatan. Ia juga mengajak masyarakat tidak ragu untuk bertanya langsung bila nanti terpilih.
“Silakan masyarakat tagih janji kami jika sudah dilantik. Kami ingin Bengkulu Selatan dikenal sebagai daerah penghasil beras unggulan nasional. Itu tekad kami,” imbuhnya.
Sementara itu, Calon Wakil Bupati, Ii Sumirat menyatakan kesiapannya mendampingi Wa Tati dalam menggerakkan pembangunan lintas sektor.
Ia menilai program-program yang belum tuntas dari pemerintahan sebelumnya akan menjadi tanggung jawab mereka untuk dilanjutkan dan disempurnakan.
“Insya Allah kami akan bekerja total, menyempurnakan yang belum selesai, dan membangun lebih giat lagi. Bukan hanya pertanian, tapi seluruh sektor akan kita maksimalkan untuk kemajuan daerah,” tegasnya.
Menurut Ii, pencalonannya bersama Suryatati bukan semata ambisi politik, tetapi bentuk pengabdian terhadap tanah kelahiran yang menurutnya masih memiliki potensi besar untuk dikembangkan.
“Ini bukan tentang kami, tapi tentang harapan masyarakat. Kami tidak ingin mengecewakan. Mari satukan suara dan menangkan Suryatati - Ii di PSU mendatang,” pungkasnya. (117)