Lebong Road Racing Championship Jadi Ini

BALAP : Peserta Lebong Road Racing Championship 2025 memperebutkan piala Bupati Lebong sukses dilaksanakan.-ERICK/BE-
harianbengkuluekspress.id – Sukses melaksanakan Lebong Road Racing Championship 2025 pada hari Sabtu-Minggu (12-13 April 2025) di sirkuit non permanen Bundaran Tubei komplek perkantoran, Bupati Lebong H Azhari SH MH menegaskan, akan memasukan Lebong Road Racing Championship sebagai agenda tahunan dan ditambah dengan event-event lainnya.
“Alhamdulillah kegiatan yang kita laksanakan selama 2 hari berjalan dengan aman dan lancar,” sampainya, Minggu 13 April 2025.
Lanjut Bupati, dirinya tidak menyangka pelaksanaan Lebong Road Racing Championship diikuti para pembalap, baik pembalap lokal dari Kabupaten Lebong dab diikuti para pembalap dari kabupaten dan kota se-Provinsi Bengkulu. Kemudian dari Provinsi Jambi, Sumatera Selatan, Sumatera Barat dan daerah lainnya.
“Ditambah antusias penonton yang sangat banyak,” jelasnya.
Tidak lupa Bupati mengucapkan selamat kepada para pemenang dari masing-masing kelas yang dipertandingkan. Mudah-mudahan bisa memacu para pembalap untuk bisa menjadi pembalap bukan hanya ditingkat daerah, namun ditingkat yang lebih tinggi lagi.
“Itu yang kita harapkan kepada para pembalap,” ucapnya.
BACA JUGA:Piala Dunia U17 2025, Diikuti 48 Negara, Ini Daftarnya
BACA JUGA:Bunga Mawar, Ini Khasiatnya Bagi Kesehatan
Masih kata Bupati, pelaksanaan Lebong Road Racing Championship bukan hanya dilaksanakan di tahun ini saja, namun bisa diagendakan setiap tahun dengan peserta lebih banyak lagi dan hadiah lebih sepktakuler lagi.
“Kita agendakan ditahun-tahun selanjutnya, bukan hanya 1 kali,” ucapnya.
Ditambahkan Bupati, nantinya bukan hanya event road racing yang akan dilaksanakan, namun akan ada pelaksanaan event-event baik yang berkaitan dengan olahraga ataupun event lainnya. Dipastikan dirinya bersama Wabup dan Pemkab Lebong akan mendukung.
“Kami akan turut mensuport dan bukan hanya sekadar wacana,” tuturnya.(erik)