Honda BeAT Sporty, Sepeda Motor Impian, Bisa Dimiliki Mulai DP Rp 1,15 Jutaan dan Angsuran Rp 896 Ribu
Honda BeAT Sporty, Sepeda Motor Impian, Bisa Dimiliki Mulai DP Rp 1,15 Jutaan dan Angsuran Rp 896 Ribu-Jos Hendri/Bengkuluekspress-
Harianbengkuluekspress.id - Astra Motor Bengkulu kembali menghadirkan program menarik bertajuk Pamer Honda Baru bagi masyarakat yang ingin memiliki sepeda motor Honda impian.
Salah satu unit unggulan yang ditawarkan dalam program ini adalah All New Honda BeAT Sporty, yang kini bisa dimiliki dengan DP ringan mulai Rp 1,15 jutaan dan angsuran hanya Rp 896 ribu per bulan.
Program ini hadir untuk memberikan kemudahan pembelian motor Honda, khususnya bagi konsumen yang menginginkan kendaraan praktis, irit, dan stylish untuk kebutuhan harian.
Kepala Bagian Marketing Astra Motor Bengkulu, Andreas Nathanael Soedarno Kuarno, mengungkapkan bahwa promo ini dirancang khusus untuk menjangkau segmen anak muda, pelajar, hingga pekerja yang membutuhkan motor dengan harga terjangkau namun tetap berkualitas.
“Melalui program Pamer Honda Baru, kami ingin memberikan kemudahan bagi masyarakat Bengkulu yang ingin memiliki motor pertama atau mengganti motor lamanya. All New Honda BeAT Sporty kami tawarkan dengan skema pembayaran ringan agar semakin terjangkau,” jelas Andreas.
All New Honda BeAT Sporty hadir dengan desain modern dan teknologi terkini seperti panel meter digital, mesin eSP hemat bahan bakar, serta fitur ISS (Idling Stop System) yang ramah lingkungan.
Program ini berlaku selama Agustus 2025 dan bisa dinikmati di seluruh jaringan dealer Honda di bawah Astra Motor Bengkulu. (jos Hendri)