Harian Bengkulu Ekspress

Duta Kebudayaan Proaktif Promosikan Adat dan Budaya Seluma

JEFRYY/BE Bupati Seluma saat berfoto bersama dengan Duta Kebudayaan Seluma.--

Harianbengkuluekspress.id - Setelah diikutsertakannya Duta Kebudayaan Kabupaten Seluma dalam pentas Sekujang beberapa waktu lalu. Bupati Seluma Teddy Rahman SE MM meminta putra-putri Kebudayaan Kabupaten Seluma proaktif mempromosikan budaya asli Kabupaten Seluma, termasuk menggali dan menghidupkan kembali adat dan budaya Seluma yang mulai tergerus zaman.

"Mereka putra-putri duta kebudayaan ini harus bisa berinteraksi mempromosikan Seluma.  Apakah itu kebudayaan maupun kesenian,” tegas Bupati Seluma, Teddy Rahman SE MM, kepada BE.

Seperti diketahui, kemarin mereka sudah berjalan mempromosikan seni Sekujang kepada penonton yang hadir di pentas Sekujang di Kota Tua Jakarta. Dengan membagi bagikan pamflet Sekujang kepada penonton yang hadir. Ini sangat berdampak besar, Sekujang mulai dikenal oleh masyarakat hingga ke mancanegara.

"Kita Seluma ini kaya adat, seni dan budaya. Jadi saya ingin putra-putri Kebudayaan berperan di sini,” sampainya. 

BACA JUGA:Tes Urine, 34 Anggota Polres Kaur Negatif

BACA JUGA:Ratusan Warga Pagar Dewa Datangi Kantor Bupati, Tuntut Kepastian Tanah Mereka 600 Hektare

Hal tersebut, merupakan cara termudah untuk promosi daerah adat dan budaya dari Seluma putra-putri Kebudayaan sangat ditunggu untuk menghidupkan kembali seni, adat dan budaya Seluma. 

"Jika kita sudah dikenal di nasional, dampaknya pasti sangat besar untuk Seluma. Bukan hanya wisatawan, investor pun bisa kita gaet untuk berinvestasi di Seluma," ungkap Teddy. 

Selain itu, Bidang Kebudayaan Dikbud Seluma juga harus proaktif. Seni, adat dan budaya yang ada harus dikembangkan. Para penggiat Seni, adat dan budaya harus bina agar seni, adat dan budaya ini tetap berkembang di masyarakat.

"Manfaatkan duta Kebudayaan kita. Bina lagi para penggiat seni, adat dan budaya. Saya ingin semua hidup dan berkembang lagi di masyarakat," sampainya. (Jefrianto)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan