Harian Bengkulu Ekspress

Resmob Amankan Anggota Gengster

IST/BE Remaja anggota kelompok gengster Budut yang diamankan Tim Resmob Macan Gading diduga hendak membuat keributan di Jalan Seruni Kelurahan Nusa Indah. Setelah diberikan edukasi dan pembinaan, remaja masih tercatat sebagai pelajar SMP tersebut dikemba--

Harianbengkuluekspress.id - Tiga pelajar salah satu SMP di Kota Bengkulu diamankan tim Resmob Macan Gading Polresta Bengkulu. Tiga remaja tersebut diamankan karena akan membuat keributan di pemukiman masyarakat di sekitaran Jalan Seruni, Kelurahan Nusa Indah, Kota Bengkulu, Sabtu 18 Oktober 2025 sekira pukul 00.30 WIB. Tiga remaja yang diamankan ternyata merupakan anggota Gengster Buaya Duet (Budut), mereka kerap berkumpul dengan kolompoknya, untuk membuat keributan.

Tiga remaja yang diamankan berinisial MP (14), GV (13) dan As (14), ketiganya warga Kecamatan Ratu Agung, Kota Bengkulu. Kapolresta Bengkulu, Kombes Pol Sudarno SSos melalui Kasat Reskrim, Kompol Sujud Alif Yulamlam SIK membenarkan penangkapan tersebut.

"Resmob Macan Gading bergerak cepat ke TKP setelah menerima laporan dari warga. Akhirnya 3 remaja tersebut diamankan saat akan membuat keributan," jelas Kasat Reskrim.

Saat diamankan, tim resmob tidak menemukan remaja tersebut membawa senjata tajam. Tetapi kelompok gengster Budut kerap membuat resah masyarakat. Mereka membuat keributan dibeberapa lokasi di Kota Bengkulu. Tiga remaja yang diamankan, kemudian diberikan edukasi di lokasi oleh petugas. Selain itu, petugas memanggil orang tua 3 remaja untuk datang ke TKP.

BACA JUGA:Tanam Pohon Buah Serentak, Pemkot Siapkan 3 Ribu Bibit

BACA JUGA:Perampingan OPD Besar-besaran di Pemprov Bengkulu, dari 43 OPD Dilebur jadi 23

Setelah semua berkumpul, tim resmob memberikan imbauan dan edukasi terkait pentingnya peran orang tua mengawasi anaknya. Jangan sampai anaknya bergabung dengan gengster atau geng motor yang melakukan aksi anarkis. 

"Orang tua remaja dipanggil, kami berikan pemahaman dan edukasi agar membimbing dan mengawasi anaknya. Setelah diberikan pembinaan, tiga remaja diserahkan pada orang tua," imbuhnya.

Polresta Bengkulu berkomitmen memberantas kelompok gengster dan geng motor yang meresahkan masyarakat. Dari pantauan Polresta Bengkulu, jumlah kelompok tersebut berkisar 25 sampai 30 kelompok tersebar dibeberapa wilayah Kota Bengkulu.(Rizky)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan