Harian Bengkulu Ekspress

Peringati Hari Pahlawan, Gubernur Helmi Ajak Generasi Muda Cintai Merah Putih

Gubernur Bengkulu, Helmi Hasan menjadi inspektur upacara dan melakukan tabur bunga dalam rangka memperingati Hari Pahlawan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Balai Buntar Bengkulu, Senin, 10 November 2025.-IST/BE-

Harianbengkuluekspress.id - Dalam memperingati Hari Pahlawan 10 November 2025, Gubernur Bengkulu, H. Helmi Hasan SE mengajak seluruh generasi muda untuk meneladani semangat perjuangan para pahlawan. 

Maka penting menumbuhkan rasa cinta terhadap tanah air serta menjaga persatuan dan kesatuan bangsa. 

Sebab, semangat cinta tanah air merupakan kekuatan utama yang telah mengantarkan bangsa Indonesia meraih kemerdekaan.

"Di Hari Pahlawan ini, kita ingin generasi masa depan memiliki semangat mencintai Merah Putih, mencintai Ibu Pertiwi," ujar Helmi, usai upacara dan prosesi tabur bunga di Taman Makam Pahlawan (TMP) Balai Buntar Bengkulu, Senin, 10 November 2025.

Helmi mengatakan, pada Hari Pahlawan, generasi muda dapat menyaring hal-hal positif dan meninggalkan segala keburukan. 

"Tinggalkan segala keburukan, dan rawat segala kebaikan yang diwariskan para pahlawan kita, yaitu persatuan dan kesatuan," tegasnya.

BACA JUGA:Antrean Masing Panjang, Harga BBM di Bengkulu Naik 2 Kali Lipat

BACA JUGA:PAW Ketua DPRD Provinsi Bengkulu Sulit Terwujud, Sumardi Optimis Tak Tergoyahkan

Helmi menegaskan, persatuan adalah modal utama bangsa untuk maju. Ia membandingkan perjuangan di masa lalu dengan tantangan saat ini. Persatuan tetap menjadi kunci utama keberhasilan pembangunan, termasuk dalam mencapai target ekonomi.

"Dulu para pahlawan hanya bermodalkan bambu runcing, tapi karena jiwa cinta tanah air mereka kuat, penjajah bisa diusir. Walaupun negara kita memiliki segalanya, tanpa persatuan akan sulit mencapai pertumbuhan ekonomi delapan persen," ungkap Helmi. 

 Ia mengatakan,  Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu berencana akan merenovasi Taman Makam Pahlawan (TMP) Balai Buntar agar TMP Balai Buntar lebih representatif sebagai tempat penghormatan bagi para pahlawan yang telah gugur.

"Kita sedang mencari konsep bangunan yang bagus," ungkapnya.

Sebagai langkah awal, Helmi telah menginstruksikan OPD terkait untuk melakukan perbaikan segera pada salah satu simbol di taman makam.

"Namun yang jelas, garuda-nya saya minta diganti terlebih dahulu hari ini," tegasnya. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan