Harian Bengkulu Ekspress

Sekda Minta OPD Tuntaskan Program

Nasrur Rahman--

Harianbengkuluekspress.id - Menjelang akhir tahun anggaran 2025, para Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kaur berada di bawah tekanan besar untuk segera menuntaskan seluruh program dan kegiatan yang telah direncanakan. Hal ini menjadi fokus utama mengingat waktu efektif penyelenggaraan pemerintahan yang tersisa hanya tinggal beberapa minggu saja.

“Kita minta kepada seluruh pimpinan OPD agar mereka segera mempercepat penyerapan realisasi anggaran yang telah dialokasikan sebelum akhir tahun 2025 ini abis,” kata Sekda Kaur, Dr. Nasrur Rahman, SHut, MSi, Selasa 16 Desember 2025.

Dikatakan Sekda, selain percepatan serapan, ia juga menekankan pentingnya penyelesaian proses pencairan dana di akhir tahun ini. Keputusan dan proses administrasi yang berkaitan dengan pembayaran harus segera dituntaskan agar tidak menumpuk dan menimbulkan masalah di penghujung tahun anggaran. Ia juga  meminta agar imbauan yang telah disampaikan pimpinan daerah dapat dipatuhi dan segera ditindaklanjuti tanpa penundaan. Hal ini mencakup berbagai aspek operasional OPD agar target penyelesaian program bisa tercapai maksimal.

“Para Kepala OPD kita minta agar tidak meninggalkan tempat tugas hingga akhir tahun. Hal ini dikarenakan banyaknya pekerjaan penting yang masih harus diselesaikan,” terangnya.

BACA JUGA:Baik Untuk Mata, Ini Manfaat Buah Sirkaya untuk Kesehatan

BACA JUGA:Buah Dewandaru, Ceri Tropis Kaya Manfaat untuk Kesehatan yang Jarang Diketahui

Ditambahkannya, khusus OPD yang masih memiliki pekerjaan fisik yang belum rampung.  OPD seperti Dinas PU, Dinas Kesehatan (Dinkes), dan Dinas Pendidikan diminta untuk memprioritaskan penyelesaian proyek-proyek fisik mereka agar tuntas sebelum tutup tahun anggaran.  Juga ia meminta kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) agar bekerja secara lebih efektif menjelang akhir tahun. 

Semua pekerjaan yang belum selesai harus segera dikonsultasikan dengan pihak terkait, sehingga tidak ada lagi pekerjaan yang tersisa pada saat tutup tahun nantinya.   “Ini semua agar program dan kegiatan tahun 2025 dapat diselesaikan dengan baik. Semoga pada tutup tahun tidak ada lagi sisa pekerjaan dan semuanya terserap 100 persen,” tandasnya. (Irul)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan