Bansos Beras Tak Diterima KPM, Ini Keterangan Perangkat Desa Semelako Atas Kecamatan Lebong Tengah.

Ist/be Beras : Bantuan beras yang disalurkan bulog diduga tidak diterima KPM di Desa Semelako Atas--

LEBONG, BE – Meskipun ditetapkan sebagai Keluarga Penerima manfaat (KPM) oleh Kementerian Sosial Republik Indonesia (Kemensos RI), namun ada beberapa orang warga Desa Semelako Atas Kecamatan Lebong Tengah, tidak menerima bantuan beras yang sebelumnhya disalurkan oleh Badan Pangan Nasional (Bapenas). Hal ini terjdi akibat perangkat pemerintah desa setempat mengalihkan penyaluran beras kepada warga lain yang tidak masuk data Kemensos.

Seperti yang disampaikan salah seorang warga Semelako Atas yang meminta namanya tidak disebutkan. Untuk Desa Semelako Atas, ada sebanyak 98 KPM  menerima bantuan Cadangan beras Pemerintah (CBS) yang ditetapkan oleh Kemensos RI.

“Dari jumlah tersebut, termasuk nama saya ada didalamnya sebagai KPM,” sampainya, Jumat (27/10).

Akan tetapi, meskipun namanya masuk sebagai KPM, nara sumber BE ini tidak menerima bantuan beras tersebut, baik pada penyaluran tahap I pada bulan Maret, April dan Mei maupun pada tahap II ini yang disalurkan pada bulan September, November dan Desember mendatang.

“Saya dan beberapa warga lainnya tidak menerima beras yang seharusnya kami terima sesuai data dari Kemensos,” ucapnya.

Dari informasi yang ia terima, beras yang seharusnya diterima oleh dirinya dan beberapa orang warga lainnya disalurkan kepada warga lainnya. Bahkan menurut informasi yang ia dengar juga, beras bantuan tersebut ada yang dijual oleh oknum, akan tetapi dirinya tidak mengetahui secara pasti siapa yang dimaksud.

“Itu informasi yang kami terima,” jelasnya.

Sepengetahuan dirinya, data warga yang dikeluarkan oleh Kemensos sebagai penerima manfaat, tidak diperbolehkan untuk dirubah kecuali warga tersebut meninggal dunia ataupun tidak diketahui keberadaannya. Sementara di Desa Semelako Atas sendiri, diduga Pemdes menggantinya tanpa pemberitahuan yang jelas.

“Sementara data kami masuk tetapi tidak menerima manfaat,” ucapnya.

Menyikapi hal tersebut, Penjabat sementara(PJs) Kepala Desa Semelako Atas, Desy Manurung, tidak menampik atas hal tersebut. Ketika dirinya menerima daftar masyarakat yang masuk KPM yang dikirim Kemensos RI, diketahui ada beberapa warga yang sebelumnya telah terdaftar sebagai KPM di bantuan sosial (Bansos) lainnya.

“Sementara ada beberapa warga yang sama sekali belum menerima bansos,” ucapnya.

Oleh karena itulah, dirinya berinisiatif merombak data KPM, agar Bansos bisa merata didapatkan masyarakat Desa Semelako Atas. Dirinya telah melakukan musyawarah dengan melibatkan BPD dan tokoh masyarakat.

“Dari hasil musyawarah, nama yang telah menerima Bansos lain, maka untuk bantuan beras diberikan kepada warga yang belum menerima bansos,” tuturnya.

Bahkan pada penyaluran beras tahap II pada September lalu, petugas Bulog kembali membawa data KPM yang lama. Padahal data tersebut sudah dilakukan perubahan oleh perangkat desa, karema perangkar desa lebih mengetahui kondisi warganya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan