Warga Benteng Diajarkan Teknik Merias Pengantin, Ini Tujuannya

SERIUS : Peserta pelatihan berbasis kompetensi tampak serius memperhatikan instruktur yang sedang mempraktikkan teknik merias pengantin muslim di UPTD Pelatihan Kerja Bengkulu, Jumat 26 Januari 2024.-Bakti/BE -

harianbengkuluekspress.bacakoran.co- Pemerintah Daerah (Pemda) melalui Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) mengadakan pelatihan berbasis kompetensi.  Salah satu program yang disiapkan ialah tentang tata rias pengantin muslim modifikasi.

Kepala Disnakertrans Kabupaten Benteng, Tarmizi MPsi Psikolog didampingi Kabid Tenaga Kerja, Gala Putra Wijaya  ST MM mengatakan, pelatihan dilaksanakan sejak 17 Januari sampai 1 Maret 2024, di UPTD Pelatihan Kerja Bengkulu.

Dijelaskannya, kegiatan ini merupakan salah satu upaya untuk mempersiapkan tenaga kerja profesional.

"Kegiatan ini dalam rangka mempersiapkan tenaga kerja kedepan. Peserta akan memiliki kompetensi dan siap bersaing di dunia kerja serta dapat bekerja di negara lain sebagai Pekerja Migran Indonesia (PMI)," jelas Tarmizi.

BACA JUGA:Desa Agung Jaya di Mukomuko Angsur Utang PAD Ini

BACA JUGA:Astra Gelar Kampanye Keselamatan Berkendara di Sekolah Ini

Sementara itu, Instruktur Tata Rias, Rusmiati didamping Diaz Yaztiza mengatakan, ada beberapa tahapan yang mesti dilalui oleh peserta pelatihan. Diawali dengan penyampaian teori tentang tata rias dan dilanjutkan dengan kegiatan praktik.

"Untuk memantapkan kemampuan peserta, mereka akan diajarkan tentang merias secara langsung (praktik,red). Baik itu praktik secara mandiri maupun per kelompok," jelasnya.

Dengan mengikuti setiap tahapan yang telah ditentukan, Rusmiati berharap agar para siswa bisa langsung menerapkan ilmu yang didapat. Baik itu untuk lingkungan keluarga, masyarakat sekitar ataupun untuk membuka peluang usaha tata rias pengantin.

"Pasca pelatihan ini, kami harap mereka bisa menyalurkan bakat untuk keluarga dan lingkungan serta menciptakan peluang usaha," pungkasnya.(bakti)

 

Tag
Share