Safari Ramadan Angelina Sondakh di Bengkulu, Ini yang Dilakukan
Angelina Sondakh saat menggelar safari ramadan di kantor AQM Tour dan Travel Bengkulu,15 Maret 2024-Endang/Bengkulu Ekspress-
"Antusias umat muslim di Bengkulu tinggi, dengan penggalangan dana ini mudah-mudahan Allah memberkahi dan meridhoi, sehingga bisa mewujudkan impian membangun pontren tunanetra," harapnya.
Aksi penggalangan dana pun berlangsung, suasana menjadi pecah dan haru ketika banyak jemaah yang hadir antusias menyumbangkan sebagian hartanya.
Terkumpul ratusan juta untuk pembangunan pesantren tunanetra di Bangka Belitung.
"Pastinya belum kita hitung ulang, namun dari Bengkulu sudah terkumpul sangat banyak, dana itu sebagian telah kita distribusikan ke Palestina, " jelasnya.
Sementara itu, tua rumah penyelenggara yang juga komisaris AQM, Imelda Deva mengucap penuh syukur, kegiatan yang telah dilaksanakan berjalan dengan lancar, serta umat muslim dari Bengkulu sangat antusias memberikan sedekah terbaiknya. (**)