Kuota CPNS Kaur Hanya 150 Kursi, Lihat Formasinya di Sini

Ersan Syafhfiri--

Harianbengkuluekspress.id - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kaur memastikan tahun ini kembali membuka perekrutan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS).

Hanya saja jumlahnya tak begitu banyak, bahkan secara keseluruhan hanya sebanyak 150 formasi untuk kuota ASN jalur Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan juga jalur Calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

Hal ini disampaikan Sekda Kaur Dr. Drs Ersan Syahfiri MM Rabu 20 Maret 2024. Ia menyampaikan meski kuota sudah terbit namun bisa saja ada kembali penambahan jumlahnya. 

"Hasil terakhir yang kita terima itu kuota cuma 150 formasi, kita masih mengusulkan agar ada penambahan karena kebutuhan CASN kita masih sangat kurang," kata Sekda.

BACA JUGA:Indonesia Terima 100 Ton Kurma Dari Kerajaan Arab Saudi

BACA JUGA:Bersiaplah! Rekrutmen CPNS 2024 Diumumkan Mei, Ini Syarat Lengkap dan Dokumen yang Dibutuhkan

Dikatakan Ersan, untuk rincian 150 fomasi itu yakni  Guru 40, Kesehatan 40 dan Teknis 70. Jumlah ini jauh dari angka usulan sebab Pemkab Kaur saja mengusulkan dalam sebuah formasi CPNS saja misalnya di angka 300 formasi belum di usulan PPPK.

"Mudah-mudahan nanti ada tambahan, sehingga kebutuhan ASN kita dapat terpenuhi di tahun 2024 ini, untuk mengenai teknis pelaksanaan CASN kita tetap menunggu petunjuk dari BKN,” tandasnya. (Irul)

BACA JUGA:7 Pejabat di Lingkungan Dinkes Seluma Dimutasi, Ini Daftarnya

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan