Obyek Wisata Pantai Muara Kedurang, Suguhkan Keindahan Namun Butuh Perhatian, Seperti ini Keadaannya

Jurnalis Harian BE, Renald Ayubi saat foto di depan pintu benteng di Pantai Muara Kedurang.-Renald/Bengkulu Ekspress-

Harianbengkuluekspress.id- Sudah sejak lama objek wisata Pantai Muara Kedurang dikenal dengan keindahan alam dan bangunan bersejarahnya.

Namun, sangat disayangkan saat ini kondisinya sangat memperihatinkan karena sudah cukup lama terbengkalai.

Melihat kondisi tersebut, Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Gabungan Putra Putri Rangai (Gapura) Desa Tanjung Aur Kecamatan Bunga Mas kembali mengaktifkan objek wisata yang berada di perbatasan antara Kecamatan Bunga Mas dan Kecamatan Kedurang Ilir tersebut.

BACA JUGA:Pilkada Seluma Tanpa Petahana, Benarkah? Begini Alasannya

BACA JUGA:Horeeeeeeee, Usai Lebaran PNS dan PPPK Guru Dapat Bonus Lagi

Bahkan, Pantai Muara Kedurang merupakan satu dari tiga objek wisata yang menyumbangkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) untuk Kabupaten Bengkulu Selatan (BS) pada libur lebaran Idul Fitri 1445 Hijriah.

"Mungkin ada belasan tahun Pantai Muara Kedurang ini tidak menjadi objek wisata tahunan pada hari-hari besar. Pada libur lebaran Idul Fitri tahun ini Pokdarwis dengan izin Dinas Pariwisata kembali mengaktifkan hiburan di Pantai Muara Kedurang," ujar Riflan pengurus Pokdarwis Gapura kepada BE, Minggu 14 April 2024.

Lebih lanjut, Riflan menyampaikan hiburan yang digelar selama dua hari pada libur lebaran Kamis 11 April - Jumat 12 April 2024 mendapatkan antusias yang cukup tinggi dari wisatawan baik lokal dan luar daerah.

Terbukti, dengan karcis masuk Rp 10 ribu per orang tercatat ada ribuan wisatawan yang berkunjung ke Pantai Muara Kedurang pada libur lebaran kemarin.

"Pada libur lebaran ini kita suguhkan hiburan organ tunggal untuk wisatawan yang ingin menikmati pemandangan indah Pantai Muara Kedurang bersama keluarga," sampainya.

Riflan juga menerangkan keindahan objek wisata Pantai Muara Kedurang bukan hanya pada keindahan pantai dan air terjun di sekitaran muara Sungai Kedurang yang airnya mengalir ke laut lepas Samudera Hindia.

Namun, bangunan bersejarah seperti benteng peninggalan zaman penjajah dan bangunan bekas tiang jembatan saat perang dunia kedua menambah daya tarik Objek Wisata Pantai Muara Kedurang.

BACA JUGA:Biar Badan Enggak Lebar-an, Dokter Gizi Sarankan Begini

BACA JUGA:Horee, Bantuan Pangan Beras 10 kg Cair, Segini Jumlah Penerima dan Berikut Teknis Penyalurannya

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan