Maskot dan Jingle Pilgub dan Wagub Bengkulu 2024 Diluncurkan Sabtu 4 Mei 2024, Ayo Ramaikan dan Sukseskan
Maskot dan Jingle Pilgub dan Wagub 2024 Diluncurkan Sabtu 4 Mei 2024, Ayo Ramaikan dan Sukseskan-Istimewa/Bengkulu Ekspress-
Harianbengkuluekspress.id- Pelaksanaan pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak 2024 yakni diantaranya Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur (Pilgub dan Wagub) Bengkulu segera digelar.
Untuk itu, saat ini Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Bengkulu mulai bersiap-siap menyambut pelaksanakan pilgub dan wagub tersebut.
Salah satu kegiatan yang akan dilakukan dalam waktu dekat ini, yakni peluncuran Maskot dan Jingle Pilgub dan wagub Provinsi Bengkulu 2024.
Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Bengkulu, Rusman Sudarsono didampingi panitia pelaksana dari RBTV, Tasron mengatakan peluncurkan Maskot dan Jingle Pilgub dan wagub tersebut akan digelar 4 Mei 2024.
BACA JUGA:Rekrutmen CASN 2024, Segera Diumumkan, Ini Cara Mengecek formasi CPNS dan PPPK
BACA JUGA:Kredit Mobil Daihatsu Sigra Tanpa Ribet, Proses Cepat, Penuhi Syarat Ini
Pelaksanaan kegiatan dipusatkan di lapangan Sport Center Pantai Panjang Kota Bengkulu pada malam hari mulai pukul 19:00 WIB.
Meskipun peluncuran maskot dan jingle digelar malam hari, namun rangkaian kegiatan dimulai pukul 06:00 WIB pagi hari dihari itu juga.
kegiatan diawali dengan senam massal. Peserta yang beruntung, akan mendapatkan doorprise yang disediakan oleh panitia.
Untuk itu, masyarakat Provinsi Bengkulu, diimbau untuk dapat menyukseskan kegiatan tersebut, sehingga selain mendapatkan tubuh yang sehat, juga berpeluang mendapatkan doorprise yang menarik dari panitia.
Setelah itu, ada penampilan band dari SMA, ada juga DJ, kemudian ada penampilan Drumband dari SMA dan ada teatrikal dan kegiatan lainnya.
Lalu pada malam harinya, sebelum peluncuran Maskot dan Jingle Pilgub dan wagub, diawali dengan kata sambutan-kata sambutan mulai dari KPU Provinsi, Gubernur Bengkulu dan KPU RI.
BACA JUGA:Update Harga Emas Minggu 28 April 2024, Antam dan UBS Kompak Naik