2024, Pemkab Mukomuko Siap Luncurkan Proyek Infrastruktur Penting, Ini Prioritasnya

Kepala Dinas PUPR Kabupaten Mukomuko, Apriansyah, ST, MT,-Endi/Bengkuluekspress-

Harianbengkuluekspress.id-Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mukomuko melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) sedang mempersiapkan sejumlah proyek penting untuk meningkatkan infrastruktur dan pelayanan publik bagi masyarakat setempat. 

Beberapa proyek prioritas yang akan segera dilaksanakan mencakup pembangunan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas), rumah adat, dan Mall Pelayanan Publik (MPP).

Kepala Dinas PUPR Kabupaten Mukomuko, Apriansyah, ST, MT, mengungkapkan bahwa pihaknya telah menerima surat dari Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Bengkulu terkait rencana pembangunan Lapas di daerah tersebut. 

"Pemkab Mukomuko telah menerima surat dari Kemenkumham Bengkulu mengenai pembangunan Lapas. Kami akan segera mengukur lahan dan membuat gambar untuk perhitungan kasar," ujar Apriansyah, saat dikonfirmasikan di Mukomuko, Minggu 21 Juli 2024.

BACA JUGA:Agar Lebih Dekat dengan Pelanggan, Mistubishi Optimalkan Digitalisasi

BACA JUGA:Pleno Hasil Coklit Benteng Segera Digelar, Ini Jadwalnya

Apriansyah menjelaskan bahwa Kemenkumham akan menganggarkan konsultan untuk studi kelayakan dan detail engineering design (DED). Pembangunan Lapas ini diharapkan dapat segera terealisasi, mengingat lahan sudah dihibahkan oleh Pemkab Mukomuko. 

"Dengan lahan yang sudah dihibahkan, kami optimis pembangunan Lapas dapat segera dimulai," tambahnya.

Selain itu, Dinas PUPR juga berencana melanjutkan pembangunan rumah adat yang baru saja rampung pada tahun 2023. 

"Anggaran sebesar Rp 580 juta telah disediakan untuk tahun ini, yang akan digunakan untuk pembangunan sarana dan prasarana seperti toilet dan keramik lantai dasar," jelas Apriansyah. 

Sisa pembangunan rumah adat akan diusulkan kembali pada APBD Perubahan 2024 atau APBD 2025. 

"Kami berharap rumah adat Mukomuko dapat menjadi lokasi wisata yang menarik bagi masyarakat lokal maupun luar daerah," harap Apriansyah.

Pemkab Mukomuko juga fokus pada peningkatan kualitas pelayanan publik dengan mengalokasikan anggaran sebesar Rp 3,5 miliar dari APBD 2024 untuk pembangunan Mall Pelayanan Publik (MPP). 

"MPP ini bertujuan untuk memberikan kemudahan pelayanan satu pintu kepada masyarakat," kata Apriansyah. 

Tag
Share