Amalkan Doa Ini, Insya Allah Terhindar dari Sifat Dengki
Amalkan Doa Ini, Insya Allah Terhindar dari Sifat Dengki-ilustrasi/Bengkuluekspress-
Harianbengkuluekspress.id-Dalam kehidupan sehari-hari, penyakit hati sering kali menghinggapi kita, diantaranya penyakit dengki. Dengki merupakan racun yang menghancurkan rasa saling pengertian.
Orang yang dipenuhi oleh dengki, bukannya mendapatkan rezeki yang cukup, malah terjebak dalam kekurangan dan kemurkaan.
Dengki diartikan sebagai perasaan marah, tidak suka, atau benci yang muncul karena iri yang sangat mendalam terhadap kebahagiaan, keberuntungan, atau kenikmatan yang diterima oleh orang lain.
Rasa dengki muncul karena manusia cenderung mengagungkan dirinya sendiri, selalu merasa paling hebat dan paling layak atas segala pencapaian.
BACA JUGA:Amalkan Doa Ini Saat Masuk dan Keluar WC, Insya Allah Terhindar dari Gangguan Setan
BACA JUGA:Pilkada Kaur Mengerucut 3 Bapaslon, 4 Parpol Belum Keluarkan Rekomendasi
Sikap ini memicu perasaan iri yang mendalam terhadap orang lain.
Dalam ajaran islam, untuk membebaskan diri dari dengki, Alquran mengajarkan sebuah doa yang apabila dibaca secara terus-menerus, sangat mungkin dapat membantu kita terhindar dari perasaan dengki tersebut.
Adapun doa yang bisa kita amalkan agar terhindar dari rasa dengki adalah:
رَبَّنَا ٱغْفِرْ لَنَا وَلِإِخْوَٰنِنَا ٱلَّذِينَ سَبَقُونَا بِٱلْإِيمَٰنِ وَلَا تَجْعَلْ فِى قُلُوبِنَا غِلًّا لِّلَّذِينَ ءَامَنُوا۟ رَبَّنَآ إِنَّكَ رَءُوفٌ رَّحِيمٌ
(Rab banagfir lanaa wali ikwaa ninal lazina sabaquunaa bil imaani wa laa tajal fi quluubinaa gilal lil lazina aamanu rab banaa in naka rauufur rahim).
Artinya:
"Ya Tuhan kami, ampunilah dosa-dosa kami dan dosa-dosa saudara-saudara kami yang telah mendahului kami dengan membawa iman, dan janganlah Engkau membiarkan kedengkian dalam hati kami terhadap orang-orang yang beriman. Ya Tuhan kami, sungguh Engkau Maha Penyantun lagi Maha Penyayang," (QS Al-Hasyr: 10).
BACA JUGA:Kelapa Sawit Investasi Menjanjikan, Begini Pernyataan Ketua HIPMI Bengkulu