130 Pelajar MI Plus Nur Rahma Pegang KIA

Budhi//BE Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) Kota Bengkulu saat menyerahkan langsung Kartu Identitas Anak (KIA) kepada 130 siswa-siswi MI Nur Rahma kota.--

Harianbengkuluekspress.id - Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) Kota Bengkulu kembali menyerahkan secara langsung Kartu Identitas Anak (KIA) kepada 130 orang siswa-siswi MI Plus Nur Rahma kota.

Dikatakan Kepala Disdukcapil kota, Drs Widodo, penyerahan 130 KIA ini merupakan kerjasama pihaknya bersama pihak sekolahan dan Kelurahan Kandang Mas.

"Ini merupakan kerjasama jemput bola yang sudah kita lakukan selama ini. Alhamdulillah, sebanyak 130 siswa-siswi sudah memegang KIA," ungkapnya, Rabu, 6 November 2024.

Dia menyebutkan, penyerahan KIA ke para pelajar tersebut merupakan bentuk komitmen dari pemerintah kota dalam memastikan seluruh anak di kota ini mendapatkan hak identifikasi yang setara.

BACA JUGA:Sembilan Laporan Masyarakat, Tak Ada kejadian Menonjol di Bengkulu

BACA JUGA:Surat Suara Pilgub Kurang 338 dan Pilbup Segini

"KIA ini tentunya memiliki manfaat yang sama seperti KTP, namun KIA ini hanya berlaku untuk usia anak 0-16 tahun saja sebelum berubah menjadi KTP nantinya," tuturnya.

Selain itu, dirinya juga memastikan, jemput bola penerbitan KIA ini akan terus dilakukan pihaknya (Disdukcapil, red) dengan berkerjasama dengan seluruh sekolah SD negeri maupun swasta yang ada di kota agar capaian KIA ini pun bisa melebihi dari target nasional di tahun 2024 ini.

Karena, hal ini menjadi instruksi langsung dari pemerintah pusat melalui Dirjen Dukcapil terkait capaian KIA secara nasional.

"Terbaru, kita juga sudah melakukan kerjasama atau berkolaborasi dengan salah satu kolam renang yang ada di kota ini untuk penerbitan KIA ini. Semoga dalam waktu dekat bisa terealisasikan," bebernya.

BACA JUGA:Jerat Nihil, Harimau Kembali Teror Warga, Ini Lokasinya

Masih dikatakan Widodo, pihaknya mencatat hingga di awal November 2024 ini sebanyak 64.122 anak di kota harus pegang KIA dan secara target nasional yaitu 60 persen pada tahun ini. Sekarang ini, pihaknya terus berupaya untuk meningkatkan penerbitan KIA untuk anak di Kota Bengkulu. Sebab, hingga sekarang ini baru ada sekitar 52.000 yang sudah memiliki KIA, dari total anak yang mencapai 115.109 anak.

"Agar target itu bisa tercapai, kita terus bekerjasama dengan seluruh sekolah tingkat TK dan SD. Baik itu yang negeri maupun swasta," tutupnya. (Budhi)

Tag
Share