Wabup Rejang Lebong Disambut di Bandara Fatmawati, Ini Program Kerja 100 Hari-nya

Asisten II Setdakab Rejang Lebong saat menyambut kedatangan Wakil Bupati Rejang Lebong di Bandara Fatmawati Soekarno Bengkulu, Sabtu 23 Februari 2025-IST/BE-
harianbengkuluekspress.id - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rejang Lebong melakukan penyambutan langsung terhadap Wakil Bupati (Wabup) Rejang Lebong, Dr Hendri SSTP MSi dan istri dr Melka SpN usai mengikuti rangkaian kegiatan pelantikan di Jakarta. Penyambutan Wabup Rejang Lebong tersebut dilakukan, pada Sabtu 22 Februari 2024 sore di Bandara Fatmawati Soekarno Bengkulu. Wabup bersama rombongan disambut oleh sejumlah pejabat dan keluar di ruang VIP Bandara Fatmawati Soekarno. Penyambutan dipimpin oleh Asisten II Setdakab Rejang Lebong Dr Asli Sami SKep MKep dengan mengalungkan selendang batik Kaganya dan pemberian bunga kepada istri Wabup.
‘’Setelah dilantik, saya pulang dan pak Bupati mengikuti retreat di Magelang," terang Hendri.
Dijelaskan Hendri, setelah tiba di Rejang Lebong ia dijadwalkan akan menghadiri paripurna istimewa DPRD Rejang Lebong pada Senin 24 Februari 2024. Kemudian setelah itu ia akan menyusul Bupati Rejang Lebong, M Fikri ke Magelang untuk mendengarkan pengaran Presiden Prabowo Subianto.
"Kemudain tanggal 1 Maret saya dan pak bupati akan pulang ke Rejang Lebong," papar Hendri.
BACA JUGA: DPRD Gelar Paripurna Visi Misi Wali Kota Bengkulu Usai Dilantik Prabowo, Ini Jadwal Pelaksanaanya
Kemudian terkait dengan program prioritas mereka dalam 100 hari pertama menjadi Bupati dan Wakil Bupati Rejang Lebong, menurut Hendri, mereka akan fokus melakukan pembangunan infrastruktur jalan dan penerangan jalan.
"Dalam waktu dekat ini saya akan meninjau lokasi banjir yang kerap terjadi di Rejang Lebong, karena laporan terkait banjir ini sudah kita terima," kata Wabup.(ari)